Alexis Sanchez Mengakui Kesulitan di Manchester United

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 22 Apr 2018, 13:50 WIB
Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez (kiri) tertunduk lesu usai pertandingan melawan West Bromwich Albion di Old Trafford, Inggris (15/4). MU kalah 0-1 atas West Bromwich Albion. (Nick Potts/PA via AP)

Bola.com, Manchester - Bintang Manchester United, Alexis Sanchez mengakui bahwa dirinya mengalami kesulitan sejak bergabung dengan Manchester United yang berstatus sebagai klub raksasa.

Sejak digaet dari Arsenal pada Januari lalu, Sanchez memang kerap dianggap tampil di bawah performa terbaik. Pemain Timnas Chile itu pun mengakui hal tersebut.

Advertisement

"Sebenarnya sangat sulit bagi saya, datang ke klub raksasa," ujar Sanchez seperti dikutip Soccerway.

Sanchez baru saja sukses mengantar United melaju ke partai final Piala FA usai mengandaskan Tottenham Hotspur dengan skor 2-1, Sabtu (21/4/2018).

"(Gabung klub besar) mengubah segalanya jadi hari ini saya sangat senang, untuk tim, untuk gol saya dan untuk sikap yang kami tunjukkan sepanjang laga," tambahnya.

Meski sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Dele Alli, Manchester United bangkit dengan gol balasan yang dicetak Sanchez sebelum memastikan kemenangan berkat gol Ander Herrera.

Sumber: Bola.net

Berita Terkait