Belum Maksimal, Griezmann Tuntut Prancis Berbenah

Oleh Tim Boladotnet diperbarui 16 Jun 2018, 22:24 WIB
Bomber Timnas Prancis, Antoine Griezmann membawa timnya unggul 1-0 atas Australia lewat titik putih.

Bola.com, Jakarta Penyerang Timnas Prancis, Antoine Griezmann meminta rekan setimnya untuk tidak cepat puas dengan kemenangan mereka atas Timnas Australia. Griezmann menilai skuat Les Bleus belum tampil optimal sehingga mereka harus membenahi permainan mereka.

Timnas Prancis sukses mengamankan tiga poin perdana di Piala Dunia 2018. Mereka mengalahkan Timnas Australia dengan skor tipis 2-1.

Advertisement

Pada laga tersebut, skuat Les Blues cenderung kesulitan menembus pertahanan Australia. Dua gol mereka yang diciptakan Antoine Griezmann dan Paul Pogba baru tercipta di babak kedua.

Griezmann percaya bahwa timnya harusnya bisa lebih baik lagi di pertandingan berikutnya. "Yang terpenting saat ini adalah tim kami," buka Griezmann kepada TF 1.

2 dari 4 halaman

Kerja Keras

Para pemain Prancis merayakan gol yang dicetak oleh Antoine Griezmann ke gawang Australia pada laga Piala Dunia di Kazan Arena, Sabtu (16/6/2018). Prancis menang 2-1 atas Australia. (AP/Hassan Ammar)

Griezmann mengakui bahwa timnya belum tampil optimal kali ini sehingga mereka harus membenahi hal tersebut secepatnya.

"Saya rasa kami harus bekerja lebih bekeras lagi. Kami harus bermain lebih baik lagi."

"Saat ini yang penting kami meraih kemenangan. Kami akan lebih baik lebih lagi di pertandingan kedua."

3 dari 4 halaman

Perkuat Sistem

Penyerang Prancis, Antoine Griezmann, mencetak gol lewat tendangan penalti ke gawang Australia pada laga Piala Dunia di Kazan Arena, Sabtu (16/6/2018). Prancis menang 2-1 atas Australia. (AP/Darko Bandic)

Griezmann juga menegaskan bahwa skema permainan Prancis sebenarnya sudah baik. Namun timnya harus memahami skema itu lebih baik lagi agar performa mereka meningkat.

"Situasinya saat ini memang cukup rumit, namun kami harus siap untuk pertandingan berikutnya."

"Saya rasa cukup penting bagi kami untuk memperbaiki sistem kami, mencari ritme permainan yang tepat dan menyesuaikan diri dengan atmosfer dan tekanan yang ada." tandasnya.

4 dari 4 halaman

Puncaki Klasemen

Para pemain Prancis merayakan gol yang dicetak oleh Paul Pogba ke gawang Australia pada laga Piala Dunia di Kazan Arena, Sabtu (16/6/2018). Prancis menang 2-1 atas Australia. (AP/Hassan Ammar)

Berkat kemenangan tadi, Timnas Prancis menempati posisi puncak klasemen Grup C dengan raihan 3 poin. Posisi ini bisa berubah setelah pertandingan Peru melawan Denmark nanti.

 

Sumber: Bola.Net

Berita Terkait