Paul Pogba Siap Hengkang ke Juventus pada Januari 2019

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 01 Sep 2018, 18:32 WIB
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho bersalaman dengan gelandang Paul Pogba usai pertandingan melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, (27/8). MU kalah telak atas tottenham 3-0. (AFP Photo/Oli Scarff)

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Paul Pogba, berharap bisa pindah ke Juventus pada bursa transfer musim dingin pada Januari 2019, seperti dilansir Tuttosport, pada Sabtu (1/9/2018).

Pogba santer dikabarkan terlibat perang dingin dengan manajer Jose Mourinho. Hal tersebut membuat Pogba ingin segera hengkang ke klub lain.

Advertisement

Setelah gagal menyeberang ke Barcelona pada musim panas ini, Pogba berhasrat menuju Juventus. Pogba pernah membela Juventus pada periode 2012-2016.

Bersama Juventus, Pogba tampil sebanyak 178 pertandingan dan mencetak 34 gol di berbagai ajang. Dia kemudian memutuskan kembali ke Manchester United dengan rekor transfer (saat itu) pada 2016.

Bila pindah pada Januari mendatang, Pogba dipastikan tetap bisa membela Juventus jika lolos ke fase gugur. Juventus akan berada satu grup dengan Manchester United pada fase grup.

Mulai musim ini, UEFA memperbolehkan sebuah tim mendaftarkan pemain meskipun sang pemain sudah berlaga di kompetisi Eropa pada musim yang sama. Peraturan tersebut bisa menjadi jalan Pogba kembali ke Juventus.

Sumber: Football Italia

Berita Terkait