Jonatan Christie Tembus Semifinal Korea Terbuka 2018

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 28 Sep 2018, 13:11 WIB
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, melaju ke semifinal Korea Terbuka 2018, Jumat (28/9/2018). (PBSI)

Bola.com, Seoul - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, melaju ke semifinal Korea Terbuka 2018 setelah menundukkan pemain China, Zhao Junpeng, dalam dua gim langsung, 21-17, 21-16, Jumat (28/9/2018). 

Permainan berada dalam kontrol Jonatan sejak awal gim pertama. Dia tak terlalu kesulitan meraup poin demi poin hingga unggul jauh 11-5 saat interval.

Advertisement

Setelah interval, dominasi pemain yang akrab disapa Jojo tersebut tak memudar. Dia masih terus menekan sehingga Zhao tak punya kesempatan mengembangkan permainan dan bangkit.

Gim pertama akhirnya menjadi milik Jonatan. Dia menyudahi gim pertama dengan margin empat poin.

Pada gim kedua pertandingan berjalan lebih ketat. Zhao bisa tampil lebih atraktif dan membuat Jonatan cukup kerepotan. Alhasil terjadi kejar mengejar poin. 

Namun, tekanan Zhao hanya bertahan hingga interval. Setelah itu, Jonatan kembali mengambil kendali permainan dan membuka gap dengan pemain China tersebut.

Jonatan Christie tak terbendung dan menyudahi pertandingan dengan skor 21-16, sekaligus menggenggam tiket semifinal.

 

Berita Terkait