Persis Dilarang Jemawa Setelah Mengalahkan Sulut United

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 29 Jul 2019, 21:35 WIB
Gelandang Persis, Iman Budi Hernandi, setelah mencetak gol ke gawang Sulut United di Stadion Wilis, Madiun, Senin (29/7/2019). (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Madiun - Persis Solo berhasil meraih poin penuh dalam laga pekan kedelapan Grup Timur Liga 2 2019. Persis mengalahkan Sulut United 2-0 di Stadion Willis, Madiun, Senin (29/7/2019).

Kemenangan ini jadi yang pertama dicatatkan Persis Solo di kandang pertama pada musim 2019.

Advertisement

Gelandang Iman Budi Hernandi dan striker Ugiek Sugiyanto menjadi penentu kemenangan Persis atas Sulut United.

Kemenangan ini disambut syukur tim yang kini diarsiteki pelatih Choirul Huda. Namun, Choirul Huda berharap agar pemainnya pantang jemawa.

"Ini kemenangan perdana di kandang. Tentu menjadi modal bagus untuk laga berikutnya melawan Persewar," kata Choriul Huda setelah pertandingan.

Persis sudah ditunggu tim promosi yang menjadi kuda hitam, Persewar Waropen, Minggu (4/8/2019).

"Babak kedua pemain saya instruksikan untuk mengamankan kemenangan. Apalagi lawan juga bermain lebih ofensif," beber mantan asisten pelatih Perseru Serui ini.

Meski Persis Solo berhasil mencatatkan kemenangan, Choirul Huda tetap memiliki beberapa catatan evaluasi.

"Pemain masih sering kehilangan bola yang sebenarnya tidak perlu terjadi. Kemudian, kondisi kebugaran pemain juga masih menjadi pekerjaan rumah kami," jelas pelatih yang kerap disapa Cak Irul tersebut.