PSG Akan Coba Beri Kesempatan kepada Neymar

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 16 Agu 2019, 13:20 WIB
Pemain PSG, Neymar. (AFP/Franck Fife)

Bola.com, Jakarta - Direktur olahraga PSG, Leonardo Araujo, menyatakan kalau Neymar masih memiliki kesempatan untuk masuk skuat Les Parisiens. Menurutnya, Neymar adalah pemain yang baik dan hanya sedang berada dalam masa yang labil.

"Neymar membuat kesalahan. Saya tidak terlalu dekat dengannya. Namun, seiring berjalannya waktu, saya sudah mulai memahami pribadinya," ujar Leonardo.

Advertisement

"Sejujurnya, saya melihat Neymar adalah anak yang baik. Ia memiliki hati yang sangat tulus."

"Di lapangan, ia adalah pemain yang sangat luar biasa. Hal itu membuat saya memiliki tugas untuk memperbaiki semuanya," ungkap Leonardo.

Neymar bergabung ke PSG pada 2017 dengan status pemain termahal di dunia. Ia ditebus seharga 222 juta euro dari Barcelona.

Namun dua musim setelahnya, Neymar mulai menyadari kalau PSG masih belum bisa bersaing untuk meraih gelar di Eropa. Karena itu, Neymar ingin kembali ke Barcelona.

Sejauh ini, belum ada klub yang mencapai kesepakatan untuk memboyong Neymar dari PSG. Hal itu dikarenakan harga Neymar yang terlampau tinggi. Hanya Real Madrid dan Barcelona yang menunjukkan minat untuk memboyong Neymar pada bursa transfer musim panas 2019.

2 dari 2 halaman

Bantah Neymar Dicoret dari Skuat PSG

Pemain PSG, Neymar. (AFP/ Anne-Christine Poujoulat)

Leonardo juga membantah kalau Neymar dicoret dari skuat PSG. Menurutnya, Neymar masih dalam proses pemulihan akibat cedera yang ia alami.

"Tidak itu salah, Neymar tidak dicoret dari skuat PSG."

"Neymar sedang menjalani proses rehabilitasi. Ia mengalami cedera sebelum Copa America 2019."

"Ia masih menjadi pemain PSG. Ia akan kembali masuk tim jika sudah benar-benar siap bermain," ungkap Leonardo.

Sumber: Express