Juventus Hadapi Dynamo Kiev di Liga Champions Tanpa Cristiano Ronaldo, Ini Bocoran Strategi dari Andrea Pirlo

oleh Hendry Wibowo diperbarui 20 Okt 2020, 09:30 WIB
Andrea Pirlo memberikan selamat kepada para pemainnya usai Juventus mengalahkan Sampdoria dengan skor 3-0 pada laga pembuka Liga Italia 2020/2021, Senin (21/9/2020) dini hari WIB.

Bola.com, Kiev - Pelatih JuventusAndrea Pirlo membocorkan rencana timnya untuk laga pembuka Liga Champions di markas Dynamo Kiev, Selasa (20/10/2020) malam nanti.

Dalam laga ini, Juventus tak bisa memainkan bintang mereka, Cristiano Ronaldo yang masih harus menjalani masa isolasi usai dinyatakan positif Covid-19.

Advertisement

Sebelumnya, Ronaldo juga absen ketika Juventus berkunjung ke kandang Crotone pada akhir pekan kemarin. Bianconeri sendiri hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan tim promosi tersebut.

Absennya Ronaldo membuat Pirlo harus memutar otak untuk menentukan formasi dan strategi apa yang bakal ia terapkan di kandang Kiev nanti.

"Sayangnya Cristiano positif mengidap Covid dan absen, seperti Sabtu. Kami memiliki pemain lain yang bisa bermain di posisi itu, seperti yang [Alvaro] Morata lakukan di Crotone," ujar Andrea Pirlo seperti dikutip Football Italia.

"Saya tidak berpikir kita akan mengubah pemain lagi," imbuhnya. Artinya, Pirlo bisa jadi akan menurunkan tim yang sama seperti di kandang Crotone.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Debut Andrea Pirlo di Liga Champions

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, mengamati permainan anak asuhnya saat melawan Sampdoria pada laga Serie A di Stadion Allianz, Minggu (20/9/2020). Juventus menang dengan skor 3-0. (Marco Alpozzi/LaPresse via AP)

Selain bertemu sang mentor yang kini menangani Kiev, Mircea Lucescu, laga di Ukraina ini juga bakal menjadi debut kepelatihan Andrea Pirlo di ajang Liga Champions.

“Saya merasa baik-baik saja, sayangnya saya tidak bisa lagi bermain dan saya meninggalkan sedikit lebih banyak ketegangan pada para pemain," tutur Pirlo yang juga memperkuat Juventus saat masih aktif bermain.

“Saya tenang, ini akan menjadi pertandingan pertama saya sebagai pelatih di Liga Champions tetapi di turnamen ini, dan di penyisihan grup, pertandingan pertama sangat penting," lanjutnya.

“Penting untuk memenangkannya agar terus percaya diri dan memulai dengan tiga poin. Kami tahu apa yang harus dilakukan, kami tenang tetapi penting untuk memulai dengan kemenangan.” tukasnya.

 

Sumber: Football Italia

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga, Published 20/10/2020)

Berita Terkait