Liga Inggris: Van Gaal Sindir Manchester United, Sebut Solskjaer Belum Dipecat karena Berstatus Legenda Klub

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 20 Des 2020, 16:00 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan arahan kepada pemainnya saat melawan Southampton pada laga lanjutan Premier League pekan ke-35 di Stadion Old Trafford, Selasa (14/7/2020) dini hari WIB. Manchester United bermain imbang 2-2 atas Southampton. (AFP/Dave Thompson/pool)

Bola.com, Jakarta Mantan manajer Manchester United, Louis van Gaal, menyindir mantan timnya dan Ole Gunnar Solskjaer sekaligus. Menurutnya, Solskjaer masih bertahan di posisinya sekarang hanya gara-gara berstatus mantan pemain Setan Merah. 

Van Gaal mengatakan Solskjaer mendapatkan tambahan perlindungan karena merupakan legenda Manchester United. Itulah sebabnya, Van Gaal meyakini Solskjaer tidak akan dipecat di tengah musim. 

Advertisement

Namun, dia memprediksi tak mustahil Solskjaer akan didepak pada akhir musim ini. 

"Solskjaer adalah mantan pemain. Jadi, mereka tidak akan memecatnya secepat mungkin seperti yang dialami irang lain," kata Van Gaal, seperti dilansir Mirror, Minggu (20/12/2020).  

"United tidak akan memecat manajer di tengah musim, terutama Solskjaer. Saya melihat semua cerita tentang Solskjaer dan masa depannya melalui media." 

"Tapi mereka (Manchester United) menunggu dengan memecat saya sampai akhir musim dan itu bisa terjadi padanya, '' imbuh pria asal Belanda itu.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Pengalaman Pahit Van Gaal

Manajer Manchester United, Louis van Gaal (kiri), bersama Wayne Rooney dan Kai, usai laga kontra Bournemouth, di Stadion Old Trafford, Rabu (18/5/2016) dini hari WIB. Masa depan di Setan Merah terancam setelah hasil tak memuaskan pada dua musim terakhir.

Van Gaal disingkirkan dari jabatannya di Manchester United pada musim panas 2016, kendati memenangi Piala FA untuk klub hanya beberapa jam sebelumnya. Padahal, dia merasa sudah membawa MU melaju di trek yang benar. 

Berdasarkan pengalaman itu, dia meyakini Solskjaer bisa mengalami hal yang sama. 

Solskjaer ditunjuk menangani Manchester United sejak Desember 2018. Namun, hingga sekarang dia belum berhasil mengubah MU benar-benar menjadi penantang gelar di Premier League. 

Di Liga Champions, nasib MU malah lebih merana. Setan Merah sudah terlempar di fase grup dan terlempar berkompetisi di Liga Europa. 

Sumber: Mirror 

Berita Terkait