Prediksi Pertandingan Liga Italia Juventus Vs Lazio: Adu Tajam Cristiano Ronaldo dan Ciro Immobile

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 06 Mar 2021, 08:00 WIB
Serie A - Juventus Vs Lazio (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Juventus akan menjamu Lazio pada giornata 26 Serie A, Minggu (7/3/2021) dini hari WIB. Selain akan menjadi ajang perebutan poin yang penting, duel di Allianz Stadium ini bakal menjadi ajang adu ketajaman antara Cristiano Ronaldo dan Ciro Immobile.

Dalam laga terakhirnya, pada tengah pekan ini, Juventus menang 3-0 saat menjamu Spezia. Tim besutan Andrea Pirlo itu menang melalui gol yagn dicetak Alvaro Morata, Federico Chiesa, dan Cristiano Ronaldo.

Advertisement

Sementara itu, pertandingan antara Lazio kontra Torino harus ditunda karena kasus COVID-19 di skuat Il Toro yang membuat tim tamu tak bisa datang ke Roma untuk menjalani pertandingan.

Cristiano Ronaldo tercatat selalu mencetak gol dalam tiga penampilan terakhirnya bersama Juventus di Serie A, dengan torehan empat gol. Bintang asal Portugal itu memimpin daftar pencetak gol sementara Serie A musim ini dengan torehan 20 gol.

Cristiano Ronaldo unggul dua gol atas Romelu Lukaku, lima gol di atas Luis Muriel, serta masing-masing enam gol atas Zlatan Ibrahimovic dan Ciro Immobile.

Nama terakhir, yang akan menghadapi Juventus dalam laga ini, telah mengemas 14 gol di Serie A musim ini. Namun, striker Italia itu gagal mencetak gol dalam tiga penampilan terakhirnya bersama Lazio.

Dalam pertemuan pertama yang dijalani kedua tim pada musim ini, Juventus dan Lazio bermain imbang 1-1 di Stadion Olimpico Roma. Juventus lebih dulu unggul lewat gol Cristiano Ronaldo pada menit ke-15, tapi Lazio mampu membalas lewat gol Felipe Caicedo pada masa injury time.

Juventus tentu mengincar tiga poin dalam kesempatan kali ini. Namun, Biancocelesti dalam kondisi fisik yang lebih bugar karena memiliki istirahat yang cukup panjang, dan ini akan menjadi cukup sulit untuk Bianconeri.

 

Video

2 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Pemain Juventus, Juan Cuadrado, berusaha melewati pemain Lazio pada laga Serie A di Stadion Allianz, Turin, Senin (20/7/2020). Juventus menang 2-1 atas Lazio. (AP/Marco Alpozzi)

Juventus (3-4-1-2): Szczesny; Danilo, Demiral, Alex Sandro; Chiesa, Bentancur, Rabiot, Bernardeschi; Ramsey; Kulusevski, Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Andrea Pirlo.

Lazio (3-5-2): Reina; Patric, Hoedt, Acerbi; Marusic, Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Luis Alberto, Lulic; Immobile, Correa.

Pelatih: Simone Inzaghi.

 

3 dari 4 halaman

Head to Head dan Data Pertandingan

Gelandang Lazio, Luis Alberto, melakukan selebrasi usai membobol gawang Juventus pada laga Piala Super Italia 2019 di Stadion King Saud University, Arab Saudi, Minggu (22/12). Lazio menang 3-1 atas Juventus. (AFP/Giuseppe Cacace)

Head-to-Head

Pertemuan: 153

Juventus menang: 82

Gol Juventus: 272

Imbang: 37

Lazio menang: 34

Gol Lazio: 168

5 Pertemuan Terakhir

08-11-2020 Lazio 1-1 Juventus (Serie A)

21-07-2020 Juventus 2-1 Lazio (Serie A)

22-12-2019 Juventus 1-3 Lazio (Supercoppa)

08-12-2019 Lazio 3-1 Juventus (Serie A)

28-01-2019 Lazio 1-2 Juventus (Serie A)

5 Laga Terakhir Juventus

14-02-21 Napoli 1-0 Juventus (Serie A)

18-02-21 Porto 2-1 Juventus (UCL)

23-02-21 Juventus 3-0 Crotone (Serie A)

28-02-21 Verona 1-1 Juventus (Serie A)

03-03-21 Juventus 3-0 Spezia (Serie A)

5 Laga Terakhir Lazio

08-02-21 Lazio 1-0 Cagliari (Serie A)

15-02-21 Inter 3-1 Lazio (Serie A)

20-02-21 Lazio 1-0 Sampdoria (Serie A)

24-02-21 Lazio 1-4 Bayern (UCL)

28-02-21 Bologna 2-0 Lazio (Serie A)

 

4 dari 4 halaman

Statistik dan Prediksi

Bintang Juventus Cristiano Ronaldo merayakan gol ke gawang Lazio bersama Paulo Dybala pada laga di Stadio Olimpico, Sabtu (7/12/2019) atau Minggu dini hari WIB. (AP Photo/Gregorio Borgia)

Juventus memenangi 6 dari 7 laga kandang terakhirnya melawan Lazio di Serie A.

Juventus selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 7 laga kandang terakhirnya melawan Lazio di Serie A.

Juventus cuma mencatatkan 5 clean sheet dalam 11 laga kandang terakhirnya melawan Lazio di Serie A.

Juventus selalu menang dalam 6 laga kandang terakhirnya di Serie A

Juventus selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Juventus selalu clean sheet, tak kebobolan, dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Lazio cuma menang 2 kali dalam 7 laga tandang terakhirnya di Serie A, lima laga lain berakhir dengan 2 hasil imbang dan 3 kali kalah.

Prediksi: Juventus 2-1 Lazio

Laga ini akan sangat menarik untuk disaksikan karena kedua tim memiliki lini serang yang sangat bagus. Namun, tim tuan rumah satu level berada di atas tim tamu.

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 5/3/2021)

Berita Terkait