Liga Inggris: Legenda Arsenal Sebut Sokratis Diperlakukan Tidak Adil oleh Mikel Arteta

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 12 Mar 2021, 21:30 WIB
Bek Arsenal, Sokratis Papastathopoulos, melakukan selebrasi bersama Lucas Torreira usai membobol gawang Manchester United pada laga Premier League di Stadion Emirates, Rabu (1/1/2020). Arsenal menang 2-0 atas Manchester United. (AP/Matt Dunham)

Bola.com, Jakarta Legenda Arsenal, Martin Keown merasa Sokratis Papastathopoulos diperlakukan buruk oleh The Gunners menjelang kepindahannya ke Olympiacos pada Januari.

"Saya pikir dia diperlakukan sedikit tidak adil," kata Keown.

Advertisement

"Saya pikir dia adalah pemain yang lebih baik daripada Mustafi. Dia memiliki kaliber yang baik dan kami berharap dia baik-baik saja - tapi tidak terlalu baik malam ini," kata Keown mengomentari penampilan Sokratis ketika Olympiacos melawan Arsenal dan kalah 1-3 di Liga Europa.

The Gunners telah menguasai pertandingan babak 16 besar Liga Europa dengan kemenangan 3-1 di leg pertama, Jumat (12/3/2021).

Kontrak Sokratis bersama Arsenal sebenarnya berakhir di pengujung musim. Pemain asal Yunani itu sama sekali belum mencatatkan menit bermain di Premier League 2020/2021.

Jangankan untuk bermain, Sokratis bahkan tidak pernah dilibatkan Arsenal pada Premier League dan Liga Europa musim ini. Tidak dibutuhkan tim utama, eks AC Milan itu diturunkan ke skuad U-23 dan U-21.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Terlempar

1. Papastathopoulos - Bek Arsenal ini memiliki nama lengkap Sokratis Papastathopoulos cukup sulit dan panjang bila dituliskan di jersey. Alhasil, nama Sokratis dipilih sebagai nama untuk bagian punggung jersey Papastathopoulos. (AFP/Ben Stansall)

Musim ini, Sokratis baru tampil dalam 12 laga, termasuk satu pertandingan membela Arsenal U-23.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, melakukan aksi bersih-bersih timnya pada bursa transfer musim dingin. Diawali dengan meminjamkan Sead Kolasinac ke Schalke 04.

Setelah Kolasinac, masih ada tiga pemain yang ingin dibuang Arteta. Ketiganya adalah Sokratis, Ozil, dan William Saliba.

Ketiganya bernasib sama pada musim ini. Baik Sokratis, Ozil, dan Saliba diasingkan dari skuad utama dan tidak pernah diikutsertakan dalam laga Premier League.

Sumber: Tribal Football

Berita Terkait