Foto: 5 Trofi Paling Mahal di Dunia Sepak Bola Saat Ini, Piala Dunia Paling Fantastis

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 20 Jul 2021, 16:18 WIB
Trofi Piala Dunia merupakan trofi termahal sejauh ini. Tercatat jika trofi ini memiliki harga 20 juta dolar AS atau setara Rp289 miliar karena terbuat dari emas 18 karat. Tak heran jika trofi empat tahunan ini diperebutkan oleh negara di seluruh dunia. (Foto: FIFA/AFP/Kurt Schorre)
Trofi Piala FA merupakan trofi termahal kedua saat ini yaitu 1,18 juta dolar AS atau setara Rp17,1 miliar karena terbuat dari emas dan perak murni. Piala FA merupakan salah satu turnamen paling bergengsi bagi klub-klub di Inggris. (Foto: AFP/Glyn Kirk)
Ballon d'Or merupakan penghargaan bagi individu yang mampu tampil gemilang untuk klub maupun negaranya dalam satu musim. Trofi Ballon d'Or sendiri merupakan trofi individu termahal di dunia yaitu 600 ribu dolar AS atau setara Rp8,6 miliar. (Foto: AFP/Fabrice Coffrini)
Trofi termahal keempat berasal dari kompetisi negara-negara di Benua Afrika, yaitu Piala Afrika. Trofi ini dinilai mencapai 150 ribu dolar AS atau setara Rp2,17 miliar. Negara pertama yang pernah angkat trofi ini adalah Kamerun. (Foto: AFP/Giuseppe Cacace)
Trofi Serie-A Italia merupakan trofi termahal di level liga domestik saat ini yaitu 66 ribu dolar AS atau setara Rp956 juta. Pasalnya trofi ini terbuat dari berbagai jenis logam bernilai tinggi. Inter Milan mampu sabet trofi ini pada musim lalu. (Foto: AFP/Marco Bertorello)

Berita Terkait