Rilis Line-up Final Piala Thomas 2020: Indonesia Bikin Kejutan, Bisa Nih Kalahkan China?

oleh Hendry Wibowo diperbarui 17 Okt 2021, 15:31 WIB
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto. (Badminton Photo/Yohan Nonotte)

Bola.com, Jakarta - Line-up pemain yang akan diturunkan pada partai final Piala Thomas 2020 hari Minggu pukul 18.00 WIB telah dirilis.

Indonesia membuat beberapa kejutan, sementara China dipastikan minus Shi Yuqi yang mengalami cedera pada sektor tunggal putra.

Advertisement

Untuk menggantikan Shi Yuqi, China mengutus Lu Guangzu yang akan melawan tunggal putra terbaik Tanah Air, Anthony Sinisuka Ginting.

Pada match kedua yang menampilkan ganda putra, Indonesia membuat kejutan dengan menurunkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Padahal pos ganda utama selalu jadi milik Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Menarik tentunya apakah Fajar/Rian bisa mengadang ganda putra terbaik China, He Jiting/Zhou Hao Dong. Adapun di match ketiga, Jonatan Christie bakal bersua Li Shifeng.

2 dari 3 halaman

Kevin/Daniel

Laga ditutup dengan penampilan pasangan Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin. Ganda putra Indonesia tersebut berhasil tampil solid atas lawannya Mohamed Abderrahime Belarbi/Adel Hamek, bahkan mampu menutup partai kelima dengan skor 21-3 dan 21-11 dengan tempo 22 menit. (Badmintonphoto/Yves Lacroix)

Kejutan juga dibuat Indonesia untuk match keempat atau ganda putra kedua. Pasangan gado-gado diutus mentas pada laga krusial.

Adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Daniel Marthin. Dengan dipasangkan Kevin/Daniel, maka Marcus dipastikan menganggur di partai final Piala Thomas.

Sebelumnya Daniel Marthin pernah turun di Piala Thomas tapi berpasangan bersama pemain senior, Mohammad Ahsan. Adapun match kelima atau terakhir mempertemukan Shesar Hiren Rhustavito Vs Weng Hong Yang.

Apakah dengan komposisi ini Indonesia bisa mengalahkan China? Yuk sama-sama kita saksikan laga bersejarah ini secara live streaming di Vidio.

3 dari 3 halaman

Line-up Final Piala Thomas 2020

Trofi Piala Thomas dan Uber. (BWF)

Indonesia Vs China

  • Match 1: Anthony Ginting Vs Lu Guangzu
  • Match 2: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs He Jiting/Zhou Hao Dong
  • Match 3: Jonatan Christie Vs Li Shifeng
  • Match 4: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Daniel Marthin Vs Liu Cheng/Wang Yi Lyu
  • Match 5: Shesar Hiren Rhustavito Vs Weng Hong Yang

Berita Terkait