Bursa Transfer Liga Spanyol: Ronaldo Bermimpi Menggaet Marcelo dan Dani Alves ke Real Valladolid

oleh Aryo Atmaja diperbarui 20 Jun 2022, 13:45 WIB
Trofi Liga Champions 2021/2022 menjadi gelar juara terakhir dari Marcelo untuk Real Madrid usai berhasil memenangkan laga final melawan Liverpool yang berlangsung di Stade de France, Minggu (29/5/2022) dinihari WIB. Los Blancos berhasil menang lewat satu-satunya gol yang dicetak oleh Vinicius Junior pada menit ke-59. (AP/Frank Augstein)

Bola.com, Jakarta - Dua pemain Brasil dengan nama besar di La Liga, Marcelo dan Dani Alves menjadi incaran klub promosi Real Valladolid. Tim ini diketahui dipimpin oleh legenda Brasil, Ronaldo Nazario.

Presiden Real Valladolid, Ronaldo Nazario memimpikan bisa membawa dua nama besar itu ke klub musim panas ini. Ia ingin membangun Brasil connection di timnya.

Advertisement

Ronaldo akan mencoba memanfaatkan hubungan baiknya dengan dua rekan senegaranya. Ronaldo ingin timnya semakin kuat dengan kehadiran Marcelo dan Dani Alves usai promosi ke La Liga.

2 dari 6 halaman

Tidak Mudah

Pemain 34 tahun itu akan cabut dari Santiago Bernabeu saat kontraknya habis pada 1 Juli nanti. Marcelo memang tidak ingin memperpanjang masa baktinya di Real Madrid yang sudah mencapai 15 tahun. (AFP/Franck Fife)

Menurut kabar media Brasil, UOL Esporte, Ronaldo mencari dua bek sayap, yang akan memberi klub. Pengalaman dan nama besar Marcelo serta Dani Alves diyakini akan membawa pengaruh signifkan bagi Valladolid.

Sumber yang sama melaporkan bahwa gaji tidak menjadi masalah bagi tim. Meski begitu, itu bukan tugas yang mudah untuk membawa keduanya ke klub.

3 dari 6 halaman

Performa Marcelo dan Dani Alves

Kemenangan 4-2 Barcelona atas Atletico Madrid di laga lanjutan Liga Spanyol tak lepas dari peran vital bek sayap asal Brasil mereka, Dani Alves yang telah menyumbang satu gol dan satu assist. Selain dirinya, berikut 5 pemain yang tampil mengagumkan pada laga tersebut. (AP/Joan Monfort)

Sosok Marcelo baru saja memutuskan berpisah dari Real Madrid, setelah 16 tahun menjadi bagian dari El Real.

Marcelo sudah menjadi incaran beberapa tim di Eropa, di antaranya AC Milan yang ingin memperkuat skuatnya setelah menjuarai Serie-A.

Sementara Alves, baru saja meninggalkan Barcelona setelah periode kedua bersama Blaugrana. Ia juga diincar oleh beberapa tim, termasuk Flamengo yang ingin memulangkannya ke Brasil.

4 dari 6 halaman

Menuju Piala Dunia 2022

Bek timnas Brasil Dani Alves menghadiri sesi latihan di Stadion Nasional di Tokyo, Minggu (5/6/2022). Timnas Brasil akan menghadapi Jepang dalam laga persahabatan di Japan National Stadium pada hari Senin 6 Juni 2022, pukul 17.20 WIB. (Charly TRIBALLEAU / AFP)

Keduanya ingin mencapai Qatar 2022 dan bermain untuk Brasil. Marcelo dan Dani Alves masih memungkinan melakoni Piala Dunia 2022 sekaligus menutup kariernya di lapangan hijau.

Praktis membuat keduanya sama-sama ingin terus bermain di level yang baik dan masuk skuad tim Samba di Qatar nanti.

5 dari 6 halaman

Kiprah Real Valladolid

Di sisi lain, Real Valladolid ingin memperkuat diri agar bisa bersaing di La Liga musim 2022/2023. Tim ini terjerumus ke jurang degradasi di musim 2020/2021.

Semusim berada di kasta kedua, Real Valladolid naik lagi ke La Liga. Mereka butuh perbaikan skuad agar tidak kembali turun kasta.

Kick-off La Liga 2022/2023 masih beberapa minggu lagi, tetapi Ronaldo dan Real Valladolid harus segera memperkuat skuad mereka untuk mencoba bertahan di papan atas Spanyol.

Sumber: Marca

6 dari 6 halaman

Yuk Intip Persaingan Musim Lalu

Berita Terkait