Foto: Melihat Kejayaan Jhonny van Beukering Sebelum Jadi Satpam di Kelab Striptis Belanda, Pernah Jadi Kapten Tim Feyenoord

oleh HendriyanIkhwan Yanuar Harun diperbarui 21 Jun 2022, 15:37 WIB
Nasib miris dialami oleh Jhonny van Beukering, eks kapten klub Eredivisie Feyenoord yang kini berusia 38 tahun dan juga sempat memperkuat Timnas Indonesia sebagai pemain naturalisasi. Setelah pensiun dari sepak bola pada 2019, kehidupannya berubah drastis usai mengalami kebangkrutan dan kini menjadi seorang satpam di sebuah klab striptease di Belanda dengan gaji 50 euro per pekan. (AFP/ANP/Marco De Swart)
Pemilik nama lengkap Jhon Rudolf van Beukering yang berposisi sebagai striker ini pernah bermain di kasta tertinggi dan kedua sepak bola Belanda dengan memperkuat beberapa klub ternama, seperti Vitesse, Feyenoord dan NEC dalam rentang 2000/2001 hingga 2010/2011. Ia total bermain dalam 136 laga di Eredivisie, kasta tertinggi sepak bola Belanda dengan torehan 34 gol dan 15 assist. (AFP/ANP/Toussaint Kluiters)
Bersama De Graafschap, klub kasta kedua Liga Belanda, ia berhasil meraih juara liga sebanyak dua kali pada musim 2006/2007 dan 2009/2010. (AFP/Hrvoje Polan)
Karena memiliki garis keturunan Indonesia, pada tahun 2012 Jhonny van Beukering dinaturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia dan akhirnya menjadi bagian Timnas Garuda saat ajang Piala AFF 2012. Namun akibat kondisi fisik yang sudah tak ideal dengan berat badan berlebih, penampilannya jauh dari harapan dengan hanya menyumbang dua assist. Ia juga sempat memperkuat Pelita Bandung Raya pada musim 2011/2012 meski hanya tampil dalam dua laga di ISL. (AFP/ANP/Marco De Swart)
Pada musim 2012/2013, Jhonny van Beukering kembali ke Belanda dan sempat memperkuat beberapa klub sebelum akhirnya pensiun bersama SP Silvolde pada Juli 2019. (AFP/ANP/Vincent Jannink)

Berita Terkait