Liga Spanyol: Barcelona Sulit Boyong Lewandowski, Ada Opsi Edinson Cavani yang Murah Meriah

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 23 Jun 2022, 15:50 WIB
Striker Manchester United atau MU Edinson Cavani melambaikan tangannya ke arah penonton di akhir pertandingan Liga Inggris melawan Crystal Palace di Stadion Selhurst Park, London, Minggu, 22 Mei 2022. (AP Photo/Ian Walton)

Bola.com, Barcelona - Barcelona menghadapi jalan yang sangat berliku untuk memboyong Robert Lewandowski ke Camp Nou. Mau tak mau, Barcelona harus menyiapkan opsi lain untuk mengantisipasi jika striker Polandia itu gagal direkrut. 

Keinginan Barcelona untuk memboyong Robert Lewandowski ke Camp Nou menemui banyak kendala. Yang paling utama, Bayern Munchen belum mau melepas bomber 33 tahun Polandia itu begitu saja.

Advertisement

Menurut laporan dari Spanyol, Barcelona sebaiknya mempertimbangkan opsi lain. Sebab, ada satu opsi lain yang jauh lebih murah, namanya Edinson Cavani.

Striker berusia 35 tahun Uruguay itu dipastikan hengkang dari Manchester United setelah kontraknya habis pada 30 Juni 2022. Kalau mau, Barcelona bisa mendapatkannya secara cuma-cuma.

 

2 dari 5 halaman

Xavi Sangat Mendambakan Lewandowski

Robert Lewandowski menjadi pemain yang tak pandang bulu jika di depan gawang lawannya, termasuk saat bertemu sang mantan, Borussia Dortmund. Musim ini, penyerang Bayern Munchen tersebut tercatat telah mencetak empat kali gol dalam dua kali pertemuan. (AFP/Ina Fassbender)

Barcelona sudah memiliki Memphis Depay. Namun, sang pelatih Xavi mendambakan striker yang lebih haus gol untuk menjadi ujung tombak serangan Barcelona musim depan.

Lewandowski adalah pemain yang diinginkan Xavi untuk Barcelona. Lewandowski juga diyakini berminat pindah ke Barcelona.

Akan tetapi, meski baru saja mendaratkan Sadio Mane dari Liverpool, pihak Bayern dengan tegas menyatakan Lewandowski takkan dilepas dengan harga murah. Menurut laporan media Spanyol, Fichajes, Bayern lebih memilih melepas Lewandowski sebagai free agent setelah kontraknya bersama mereka habis pada Juni 2023.

 

3 dari 5 halaman

Kenapa Tidak Coba Cavani Saja?

Edinson Cavani. Striker Uruguay berusia 35 tahun ini tampil memikat di musim pertamanya 2020/2021 dengan mencetak total 17 gol bagi Manchester United. Namun musim ini akibat dilanda cedera dan hadirnya CR-7 membuatnya minim bermain. Kabarnya ia akan meninggalkan MU akhir musim ini. (AFP/Paul Ellis)

Operasi transfer Lewandowski sangat sulit. Barcelona pun diyakini mulai mempertimbangkan alternatif-alternatif lain.

Fichajes, Kamis (23/6/2022), melaporkan Cavani bisa menjadi opsi lain yang lebih murah buat Barcelona. Selain murah, eks striker Napoli dan PSG itu juga dinilai cocok untuk Barcelona.

Cavani dikabarkan tak bakal menolak main di Spanyol, dan hanya meminta kontrak sekitar 4 juta euro untuk satu musim.

 

4 dari 5 halaman

Cavani Butuh Jaga Performa

Cavani membutuhkan kesempatan untuk bermain di level tertinggi. Itu supaya dia bisa menjaga performa dan dipanggil ke Timnas Uruguay untuk Piala Dunia 2022 nanti.

Jadi, setelah pernah sukses bersama Luis Suarez, apakah Barcelona berminat memboyong kompatriotnya itu ke Camp Nou?

Sumber: Fichajes

Disadur dari: Bola.net (Penulis Richard Andreas, published 23/6/2022)

 

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Barcelona Musim Lalu

Berita Terkait