Starting XI Chelsea jika Berhasil Rekrut Ousmane Dembele, Raheem Sterling, dan Declan Rice: Bikin Merinding

oleh Rizki Hidayat diperbarui 24 Jun 2022, 11:45 WIB
Barcelona - Ousmane Dembele (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Chelsea santer disebut tertarik mendatangkan Ousmane Dembele, Raheem Sterling, dan Declan Rice. Andai sukses mendatangkan ketiga pemain tersebut, The Blues bakal memiliki starting XI yang menakutkan.

Chelsea masih adem ayem pada bursa transfer musim panas tahun ini. Tim London Biru tak kunjung mendatangkan pemain anyar untuk mendongkrak performa pada musim depan.

Advertisement

Kendati begitu, Chelsea mengincar sejumlah nama untuk diboyong ke Stamford Bridge. Tim London Biru kabarnya tertarik menggaet winger Barcelona, Ousmane Dembele.

Pemain Timnas Prancis itu diharapkan mampu mendongkrak lini serang Chelsea. Selain itu, Dembele bakal reuni dengan Thomas Tuchel, mantan pelatihnya di Borussia Dortmund.

Tak hanya Dembele, Chelsea juga berminat menggaet winger Manchester City, Raheem Sterling. Kabarnya, Sterling tak betah di Man City karena kerap dirotasi.

Satu nama lain yang masuk daftar incaran Chelsea adalah Declan Rice. Pemain berusia 23 tahun tersebut diprediksi mampu membuat lini tengah The Blues semakin solid.

Lantas, seperti apa starting XI Chelsea jika berhasil mendapatkan jasa ketiga nama tersebut? Berikut ini adalah prakiraan formasi Tim London Biru pada musim depan.

 

2 dari 12 halaman

Kiper: Edouard Mendy

Edouard Mendy. Kiper asal Senegal berusia 30 tahun yang telah dua musim memperkuat Chelsea sejak didatangkan dari Rennes pada awal musim 2020/2021 lalu, total kebobolan sebanyak 40 gol dari 49 laga di semua ajang dan 23 kali melakukan clean sheet. Sementara pada musim debutnya bersama The Blues ia hanya kebobolan 30 gol dari 45 laga di semua ajang dan sukses mencatat 25 kali clean sheet. Pada musim 2021/2022 lalu ia pun menjadi kiper dengan rasio penyelamatan terendah di antara kiper-kiper lainnya di Liga Inggris. Di Liga Champions, Chelsea harus kehilangan gelar usai takluk dari Real Madrid di peremptfinal dan Mendy membuat blunder dalam laga tersebut. (AFP/Glyn Kirk)
3 dari 12 halaman

Bek: Thiago Silva

Thiago Silva - Bek tangguh asal Brasil ini masih menjadi pilihan utama Thomas Tuchel menjaga pertahanan Chelsea. Meski telah berusia 37 tahun namun pengalaman dan kekuatan fisik yang dimiliki Silva membuatnya masih eksis di kancah tertinggi liga Inggris. (AP/Matt Dunham)
4 dari 12 halaman

Bek: Trevoh Chalobah

Pertandingan dibuka dengan kartu kuning kilat dari Sadio Mane (kiri) saat laga baru berjalan 14 detik. Namun, dirinya juga berhasil membuka keunggulan Liverpool pada menit kesembilan usai memanfaatkan kesalahan Trevoh Chalobah (kanan). (AP/Matt Dunham)
5 dari 12 halaman

Bek: Malang Sarr

Tiga menit menjelang laga usai, Plymouth Argyle mendapat hadiah penalti usai Ryan Hardie dijatuhkan Malang Sarr di dalam kotak penalti Chelsea. (AP/Matt Dunham)
6 dari 12 halaman

Gelandang bertahan: Declan Rice

Declan Rice merupakan salah satu gelandang terbaik di Liga Inggris. Sayangnya, Ia hanya mendapatkan gaji 62.000 pounds atau 1,2 miliar rupiah per pekan. Hal tersebut tak berbanding lurus dengan penampilan impresifnya di West Ham United maupun Timnas Inggris. (Foto: AFP/Pool/Justin Setterfield)
7 dari 12 halaman

Gelandang bertahan: Jorginho

Pemain Chelsea, Jorginho, mencetak gol penyama kedudukan ke gawang Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022, Minggu (28/11/2021) malam WIB. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
8 dari 12 halaman

Gelandang kanan: Cesar Azpilicueta

Cesar Azpilicueta. Bek kanan Spanyol berusia 32 tahun ini telah 10 musim memperkuat Chelsea sejak didatangkan dari Marseille pada awal musim 2012/2013. Total telah tampil 455 kali di semua ajang dengan torehan 14 gol dan 56 assist. (AFP/Glyn Kirk)
9 dari 12 halaman

Gelandang kiri: Ben Chilwell

Justru akhirnya Chelsea yang berhasil menambah keunggulan menjadi 4-0 pada menit ke-57. Ben Chilwell mencetak gol keempat The Blues dalam pertandingan ini setelah menerima umpan dari Mateo Kovacic. (AFP/Adrian Dennis)
10 dari 12 halaman

Gelandang serang: Ousmane Dembele

Pemain depan Barcelona Ousmane Dembele (kiri) berebut bola dengan gelandang Celta Vigo Fran Beltran pada laga lanjutan La Liga di Camp Nou, Rabu (11/5/2022) dini hari WIB. Barcelona menghajar Celta Vigo 3-1 di kandang sendiri. (LLUIS GENE / AFP)
11 dari 12 halaman

Gelandang serang: Raheem Sterling

Raheem Sterling memiliki koleksi 72 assist dalam 298 laga di Liga Inggris. Sebelum bermain di Manchester City, Sterling telah menorehkan 21 assist bersama Liverpool. Penyerang berkebangsaan Inggris tersebut juga memiliki catatan gol yang impresif di Liga Inggris, yaitu 97 kali. (AFP/Lindsey Parnaby)
12 dari 12 halaman

Striker: Kai Havertz

Kai Havertz menjadi pahlawan kala itu usai gol semata wayangnya membuat Chelsea terhindar dari kekalahan. (AFP/Justin Tallis)

Berita Terkait