Foto: Kiprah Novak Djokovic di Sepanjang Ajang Wimbledon Hingga Meraih Titel Juara 7 Kali

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 11 Jul 2022, 15:47 WIB
Novak Djokovic keluar sebagai jawara Wimbledon tahun 2022. Petenis asal Serbia itu total telah membawa pulang gelar ketujuh tunggal putra Wimbledon sepanjang kariernya.
Novak Djokovic berhasil menyabet gelar juara Wimbledon pertamanya yakni pada tahun 2011 usai mengalahkan petenis asal Spanyol Rafael Nadal dengan skor 6-4 6-1 1-6 6-3. (AFP/Glyn Kirk)
Di tahun 2014 Novak Djokovic berhasil membawa pulang gelar keduanya diajang Wimbledon usai menundukan petenis asal Swis Roger Federer dengan skor 6-7(7) 6-4 7-6(4) 5-7 6-4. (AFP/Carl Court)
Selang satu tahun berikutnya pada 2015 Novak Djokovic lagi-lagi keluar sebagai juara Wimbledon. Ia kembali berhasil menumbangkan Roger Federer 7-6(1) 6-7(10) 6-4 6-3. (AFP/Jonthan Brady)
Pada juara edisi tahun 2018 Novak Djokovic berhasil mengalahkan petenis Afrika Selatan Kevin Anderson dengan skor 6-2 6-2 7-6(3). (AFP/Glyn Kirk)
Di tahun 2019 Novak Djokovic berhasil menjadi juara dengan lagi-lagi mengalahkan Roger Federer di partai final Wimbledon. Petenis asa Serbia itu menang dengan skor 7-6(5) 1-6 7-6(4) 4-6 13-12(3). (AFP/Daniel Leal)
Petenis nomor satu dunia Novak Djokovic menyabet gelar juara Wimbledon 2021 setelah mengalahkan unggulan ketujuh asal Italia, Matteo Berrettini 6-7 (4), 6-4, 6-4, 6-3. (Bob Martin/Pool/AFP)
Novak Djokovic berhasil merengkuh gelar juara Wimbledon 2022 usai menundukkan seterunya asal Australia, Nick Kyrgios lewat skor 4-6 6-3 6-4 7-6(3). Berkat keberhasilan tersebut Djokovic membawa pulang gelar ketujuh tunggal putra Wimbledon sepanjang kariernya. (AFP/Daniel Leal)

Berita Terkait