Liga Spanyol: Sukses Kalahkan Valencia, Xavi Menilai Pemain Barcelona Masih Ketakutan

oleh Hery Kurniawan diperbarui 30 Okt 2022, 08:30 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memimpin timnya menghadapi Real Madrid pada laga pekan ke-29 La Liga di Santiago Bernabeu, Senin (21/3/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Manu Fernandez)

Bola.com, Jakarta - Barcelona berhasil meraih kemenangan dramatis di ajang Liga Spanyol, Minggu (30/10/2022) dini hari WIB. Blaugrana menang 1-0 di markas Valencia berkat gol Robert Lewandowski yang dicetak pada menit akhir babak kedua.

Kemenangan itu mengobati hasil buruk yang mereka raih pada ajang Liga Champions tengah pekan lalu. Saat itu Barca keok 0-3 dari Bayern Munchen dan terpaksa harus melanjutkan musim ke Liga Europa.

Advertisement

Kemenangan di markas Valencia pun membuat Barca untuk sementara naik ke puncak klasemen La Liga. Barca mengumpulkan 31 poin dari 12 laga.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menyebut kemenangan di markas Valencia itu sangat penting. Apalagi jika melihat bagaimana perjuangan para penggawa Azurlgrana dalam meraih tiga poin.

“Itu adalah kemenangan yang sangat penting, terutama dengan bagaimana itu terjadi di detik terakhir,” katanya dilansir dari Sport.

2 dari 5 halaman

Masih Takut

Robert Lewandowski menjadi penyelamat saat Barcelona meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 di pertandingan ke-12 La Liga Spanyol 2022/23. (AFP/Jose Jordan)

Xavi menyebut timnya menunjukan mental yang bagus pada laga melawan Valencia. Xavi menyebut Ousmane Dembele tidak pernah berhenti percaya.

“Kami tidak pernah berhenti percaya," jelasnya.

Namun, Xavi harus mengakui satu hal. Ia merasa skuad asuhannya belum keluar betul dari hasil buruk di ajang Liga Champions. Pada beberapa momen, para pemain Barca masih bermain dalam ketakutan.

"Kami bermain dengan ketakutan, tersingkir dari Liga Champions benar-benar kami dengan keras. Kami mencoba untuk lepas dari ketakutan itu, tetapi itu sulit," ungkapnya.

3 dari 5 halaman

Untuk Kerja Keras Pemain

Penyerang Barcelona Robert Lewandowski mencetak gol pembuka ke gawang Valencia pada perpanjangan waktu saat jornada ke-12 La Liga 2022/23 di Mestalla, Minggu (30/10/2022) dini hari WIB. Menghadapi tuan rumah Valencia, Barcelona berhasil menang dengan skor tipis 1-0. (AP Photo/Alberto Saiz)

Lebih lanjut, eks kapten Barcelona itu merasa kemenangan ini sangat penting. Bukan untuk dirinya melainkan untuk para pemain Barca.

“Kemenangan penting bukan untuk saya, tetapi untuk tim. Tim pantas mendapatkannya karena mereka berusaha keras," katanya.

Xavi merasa para pemainnya layak mendapatkan kemenangan ini. Meski seharusnya menurut Xavi, kemenangan itu sudah bisa diamankan pada awal babak pertama.

"Mereka bekerja sangat keras untuk memenangkan pertandingan dan mendapat kompensasi di akhir pertandingan, meskipun kami pantas mendapatkannya lebih awal," tandasnya.

4 dari 5 halaman

Kesempatan Rotasi

Penyerang Barcelona Raphinha melompat untuk meyundul bola melewati bek Valencia Jose Gaya pada jornada ke-12 La Liga 2022/23 di Mestalla, Minggu (30/10/2022) dini hari WIB. Sementara Valencia harus puas berada di peringkat 10 dengan koleksi 15 poin dari 12 laga. (AP Photo/Alberto Saiz)

Setelah melawan Valencia, Barcelona baru akan bertanding pada 2 November 2022. Mereka akan bertandang ke markas Viktoria Plzen pada laga terakhir fase grup Liga Champions 2022/2023.

Laga ini sudah tidak menentukan, baik bagi Barca maupun Viktoria Plzen. Sebab, keduanya sudah dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar.

Laga ini bisa dimanfaatkan Barcelona untuk melakukan rotasi besar-besaran. Pemain yang selama ini jarang mendapatkan kesempatan seperti Hector Bellerin, Gerard Pique, Inaki Pena, bisa dimainkan sejak awal.

Xavi pun bisa saja membawa cukup banyak penggawa dari Barcelona B pada laga ini. Bukan hanya untuk memberikan mereka pengalaman, tapi juga memberikan waktu istirahat bagi para pemain senior andalan.

5 dari 5 halaman

Posisi Barcelona di La Liga 2022/2023

Berita Terkait