Foto: Daftar Top Skor Sementara Liga Champions 2022 / 2023, Mohamed Salah Sukses Lewati Kylian Mbappe

oleh Hendriyan diperbarui 02 Nov 2022, 17:17 WIB
Liga Champions musim 2022/2023 hampir menuntaskan seluruh laga di fase grup. Tinggal Grup E hingga H saja yang masih menyisakan satu laga pamungkas yang akan digelar Kamis (3/11/2022) dini hari WIB. Lima pemain tercatat menjadi top skor sementara Liga Champions musim ini hingga fase grup. Berikut daftar kelimanya. (AFP/Filippo Monteforte)
Robert Lewandowski. Tampil dalam 5 laga Barcelona di fase Grup C Liga Champions 2022/2023, striker asal Polandia berusia 34 tahun ini menempati posisi ketiga dalam daftar top skor dengan torehan 5 gol. Kelima golnya dicetak dalam dua laga saja, yaitu berupa hattrick pada matchday pertama kontra Viktoria Plzen (7/9/2022) dan sebuah brace pada matchday keempat kontra Inter Milan (12/10/2022). Sayang, koleksi golnya tak mungkin bertambah di Liga Champions musim ini, karena Barcelona harus tersingkir dan akan bermain di Europa League di sisa musim. (AFP/Pau Barrena)
Mehdi Taremi. Tampil dalam 5 laga FC Porto di fase Grup B Liga Champions 2022/2023, striker asal Iran berusia 30 tahun ini sementara juga menempati posisi ketiga dalam daftar top skor dengan torehan 5 gol. Kelima golnya dicetak dalam tiga laga terakhir di fase grup. Ia hanya absen membela FC Porto pada matchday kedua kontra tamunya Club Brugge (13/9/2022) akibat hukuman kartu merah tak langsung yang diterimanya di matchday pertama kontra tuan rumah Atletico Madrid (7/9/2022). (AFP/Miguel Riopa)
Erling Haaland. Hanya tampil 4 kali bersama Manchester City di fase Grup G Liga Champions 2022/2023, striker asal Norwegia berusia 22 tahun ini sementara menempati posisi ketiga dalam daftar top skor dengan mencetak 5 gol. Kelima golnya dicetak dalam tiga laga awal di fase grup. Sempat diistirahatkan pada mathchday ke-4 dan hanya bermain setengah babak pada matchday ke-5, ia juga terancam absen pada matchday terakhir akibat cedera. (AFP/Lindsey Parnaby)
Kylian Mbappe. Tampil dalam seluruh 5 laga PSG di fase Grup H Liga Champions 2022/2023 dan masih menyisakan satu laga lagi kontra Juventus, striker asal Prancis berusia 23 tahun ini sementara menempati posisi kedua dalam daftar top skor dengan torehan 6 gol. Ia hanya gagal mencetak gol di matchday ketiga kontra tun rumah Benfica (5/10/2022) yang berujung hasil imbang 1-1. Ia dua kali membuat brace di matchday pertama kontra tamunya Juventus (6/9/2022) yang berakhir dengan kemenangan 2-1 serta pada matchday kelima saat menjamu Maccabi Haifa (25/10/2022) yang berakhir dengan kemenangan 7-2. (AFP/Geoffroy van der Hasselt)
Mohamed Salah. Tampil dalam seluruh 6 laga Liverpool di fase Grup A Liga Champions 2022/2023, sayap kanan asal Mesir berusia 30 tahun ini sementara memimpin sendirian di puncak top skor dengan torehan 7 gol. Ia hanya gagal mencetak gol di matchday pertama kontra tuan rumah Napoli (7/9/2022) yang berujung kekalahan 1-4. Aksi terbaiknya tentu saja saat ia mencetak hattrick hanya dalam tempo 22 menit pada matchday ke-4 saat menang 7-1 atas tuan rumah Glasgow Rangers (12/10/2022). (AP/Jon Super)

Berita Terkait