Chelsea Bersiap Jadikan Enzo Fernandez Pembelian Termahal di Liga Inggris

oleh Rizki Hidayat diperbarui 31 Jan 2023, 08:38 WIB
Chelsea baru saja mendapatkan salah satu bintang Argentina saat menjuarai Piala Dunia 2022 lalu, Enzo Fernandez dari Benfica dalam bursa transfer pemain musim dingin 2022/2023. Jauh sebelumnya, Chelsea juga sudah pernah mendatangkan para pemain asal Benfica untuk memperkuat skuad The Blues di Liga Inggris. Termasuk Enzo Fernandez, ini dia 5 pemain yang pernah didatangkan Celsea dari Benfica. (AFP/Vincenzo Pinto)

Bola.com, London - Chelsea dikabarkan telah mengajukan penawaran 120 juta euro kepada Benfica untuk mendapatkan jasa Enzo Fernandez. Jika transfer tersebut terealisasi, Fernandez bakal memecahkan rekor sebagai pembelian termahal di Premier League.

Tim London Biru merupakan satu di antara klub yang aktif pada bursa transfer musim dingin 2023. Manajemen Chelsea telah mengucurkan dana hingga 208,5 juta euro (Rp 3,3 triliun) untuk mendatangkan tujuh pemain anyar.

Advertisement

Satu di antara pembelian termahal The Blues pada Januari 2023 adalah Mykhailo Mudryk. Chelsea menebus pemain berusia 22 tahun tersebut dari Shakhtar Donetsk dengan banderol 70 juta euro.

Meski telah mengucurkan dana yang tak sedikit, Chelsea belum akan berhenti dalam belanja pemain anyar. Tim London Biru dikabarkan masih ngebet mendapatkan jasa Enzo Fernandez.

 

2 dari 5 halaman

Bintang di Piala Dunia 2022

Enzo Fernandez. Gelandang bertahan berusia 21 tahun milik Benfica yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik seiring Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 ini kini menjadi incaran banyak klub raksasa Eropa. Pemain yang selalu tampil dalam 7 laga Argentina di Piala Dunia 2022 dengan menyumbang 1 gol dan 1 assist ini diminati Liverpool, MU hingga PSG. Namun tawaran Liverpool senilai 100 juta euro telah ditolak Benfica, sehingga tinggal MU dan PSG yang masih berpeluang memboyongnya di bursa transfer Januari 2023. (AFP/Franck Fife)

Ketertarikan Chelsea kepada Enzo Fernandez tak lepas dari penampilan gemilang sang pemain di Piala Dunia 2022. Seperti diketahui, Fernandez merupakan satu di antara sosok penting di balik keberhasilan Timnas Argentina keluar sebagai juara.

Enzo Fernandez sukses mencetak satu gol dan satu assist dari tujuh pertandingan bersama Argentina di Piala Dunia tahun lalu. Berkat performanya tersebut, gelandang berusia 22 tahun itu dinobatkan sebagai pemain muda terbaik.

Demi bisa mendapatkan tanda tangan sang pemain, Chelsea melakukan pendekatan kepada Benfica. Namun, upaya The Blues untuk memboyong Enzo Fernandez ke Stamford Bridge masih belum mendapatkan lampu hijau dari Benfica.

 

3 dari 5 halaman

Tawarkan Rp 1,9 Triliun

Gelandang Benfica Enzo Fernandez berebut bola dengan penyerang Juventus Dusan Vlahovic dalam duel matchday 2 Grup H Liga Champions 2022/2023 di Allianz Stadium, Kamis (15/9/2022) dini hari WIB. Juventus dipermalukan tamunya Benfica dengan skor 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Kendati begitu, Chelsea tak menyerah begitu saja. Mereka dikabarkan BBC Sport telah menawarkan 120 juta euro (Rp 1,9 trilun) kepada Benfica untuk menebus Enzo Fernandez.

Nilai tersebut merupakan klausul rilis yang ditetapkan Benfica untuk Fernandez. Menurut pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, Chelsea akan membayar biaya pembelian eks gelandang River Plate tersebut secara dicicil.

Hingga kini, masih belum ada jawaban resmi dari kubu As Aguias. Presiden Benfica, Rui Costa, masih menimang-nimang tawaran yang diajukan oleh Chelsea.

 

4 dari 5 halaman

Pembelian Termahal

Jika mahar yang diajukan Chelsea mendapatkan restu dari Benfica, Enzo Fernandez bakal memecahkan rekor. Fernandez akan menjadi pembelian termahal di Premier League.

Dia melampaui rekor yang sebelumnya dipegang Jack Grealish. Gelandang Timnas Inggris itu menjadi pembelian termahal di sepak bola Inggris, setelah ditebus Manchester City dari Aston Villa dengan harga 100 juta poundsterling pada musim panas 2021.

Sumber: BBC Sport

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Chelsea di Bawah Ini:

Berita Terkait