Foto: Dibuang Klub Besar Eropa, 5 Pemain Berikut Justru Bangkit Bersama Atalanta

oleh Hendriyan diperbarui 15 Feb 2023, 15:57 WIB
Dalam beberapa musim terakhir, Atalanta menjadi salah satu klub kuda hitam yang mampu mendobrak dominasi klub-klub besar di Serie A Liga Italia. Atalanta banyak mendatangkan para pemain hasil buangan klub-klub besar Eropa yang akhirnya menemukan permainan terbaiknya saat membela La Dea. Berikut 5 pemain di antaranya yang mampu tampil apik bersama Atalanta setelah disia-siakan klub besar yang sempat memilikinya. (AFP/Marco Bertorello)
Striker Atalanta, Duvan Zapata memberi aplaus kepada penonton setelah berakhirnya laga leg kedua babak perempatfinal Liga Europa 2021/2022 menghadapi RB Leipzig di Atleti Azzurri d'Italia Stadium, Bergamo (14/4/2022). Sempat membela Napoli dan Sampdoria mulai 2016/2017 hingga 2019/2020, ketajamannya baru terlihat saat hijrah ke Atalanta pada tengah musim 2019/2020. Hingga kini ia menjadi andalan di lini depan atalanta. (AFP/Miguel Medina)
Gelandang Atalanta, Mario Pasalic menguasai bola di depan gelandang Olympiakos, Yann Mvila dalam laga play-off Liga Europa 2021/2022 di Gewis Stadium, Bergamo (17/1/2022). Didatangkan Chelsea pada awal musim 2014/2015, Mario Pasalic justru lebih banyak dipinjamkan ke beberapa klub hingga akhirnya pemainannya meningkat bersama Atalanta yang mempermanenkannya sejak awal musim 2020/2021 setelah dua musim berstatus pinjaman. (AFP/Filippo Monteforte)
Selebrasi bek Atalanta, Cristian Romero setelah mencetak gol ke gawang AC Milan dalam laga Liga italia 2020/2021 di San Siro Stadium, Milan (23/1/2021). Satu lagi pemain yang telah disia-siakan Juventus adalah Cristian Romero. Sejak didatangkan Juventus dari Genoa pada awal musim 2019/2020, ia lebih banyak dipinjamkan ke klub lain, termasuk Atalanta yang akhirnya mempermanenkannya pada 2021/2022. Tampil apik bersama Atalanta, Tottenham pun kepincut menariknya pada awal musim 2022/2023 setelah sempat berstatus pinjaman. (AFP/Miguel Medina)
Bek Atalanta, Merih Demiral (kanan) berebut bola dengan striker Lazio, Felipe Anderson dalam laga Liga Italia 2022/2023 di Atleti Azzurri d'Italia Stadium, Bergamo (23/10/2022). Sempat membela Juventus mulai 2019/2020, namun potensinya disia-siakan Si Nyonya Tua. Ia akhirnya dilepas permanen ke Atalanta pada awal musim 2022/2023 setelah sempat berstatus pinjaman selama semusim. Hingga kini ia menjadi andalan di sektor tengah pertahanan atalanta. (AFP/Miguel Medina)
Striker Atalanta, Ademola Lookman melakukan eksekusi penalti ke gawang Inter Milan dalam laga Liga italia 2022/2023 di Atleti Azzurri d'Italia Stadium, Bergamo (13/11/2022). Everton dan RB Leipzig menjadi dua klub yang pernah menyia-nyiakan Ademola Lookman yang sejak awal musim 2022/2023 menjadi andalan di lini serang Atalanta. (AFP/Isabella Bonotto)

Berita Terkait