Foto: Tottenham Kocak, Richarlison Sudah Selebrasi Buka Baju Eh Lucas Moura Malah Blunder

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 01 Mei 2023, 06:12 WIB
Pemain Tottenham Hotspur, Richarlison melakukan selebrasi dengan melepas jersey setelah mencetak gol penyeimbang ke gawang Liverpool di tambahan waktu babak kedua dalam pertandingan lanjutan English Premier League 2022/2023 yang berlangsung di Anfield stadium, Minggu (30/4/2023). (AFP/Paul Ellis)
Pemain Tottenham Hotspur, Richarlison melakukan selebrasi dengan melepas jersey setelah mencetak gol penyeimbang ke gawang Liverpool di tambahan waktu babak kedua dalam pertandingan lanjutan English Premier League 2022/2023 yang berlangsung di Anfield stadium, Minggu (30/4/2023). Akibat perbuatannya melepas jersey, wasit memberikan kartu kuning kepada Richarlison. (AFP/Paul Ellis)
Pemain Tottenham Hotspur, Harry Kane (kiri) mencoba menenangkan Lucas Moura yang melakukan blunder di menit akhir pertandingan saat melawan Liverpool dalam pertandingan lanjutan English Premier League 2022/2023 yang berlangsung di Anfield stadium, Minggu (30/4/2023). Kesalahan fatal yang dilakukan Lucas Moura membuat Liverpool menang 4-3 dalam pertandingan ini. (AFP/Paul Ellis)
Pemain Liverpool, Diogo Jota (kiri) menjadi pahlawan dalam pertandingan melawan Tottenham Hotspur kali ini. Blunder yang dilakukan pemain Tottenham tidak disia-siakan oleh Diogo Jota untuk mencetak gol dan memenangkan pertandingan. (AP Photo/Jon Super)
Liverpool memulai pertandingan dengan sangat bagus. Curtis Jones (kanan) berhasil mencetak gol cepat pada menit ke-3 dan Luis Diaz dua menit setelahnya. (AFP/Paul Ellis)
The Reds mendapat hadiah penalti pada menit ke-13 setelah Cody Gakpo diganjal di kotak terlarang oleh Cristian Romero. Eksekusi kemudian dilakukan oleh Mohamed Salah. (AP Photo/Jon Super)
Pelatih Liverpool, Jurgen Kloop, senang bukan kepalang setelah timnya meraih kemenangan beruntun di Liga Inggris 2022/2023. Hasil ini membuat Liverpool mengemas 56 angka dari 33 laga dan naik ke peringkat lima. (AP Photo/Jon Super)

Berita Terkait