Foto: 8 Kuncian Arteta Sejauh Ini, Kira-kira Bisa Bawa Arsenal Juara Gak Nih

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 04 Mei 2023, 19:07 WIB
Aaron Ramsdale sukses membayar kepercayaan Mikel Arteta dan dinobatkan sebagai kiper utama Arsenal. Berkat ketangguhannya di bawah mistar gawang, The Gunners kini bersaing di tangga juara Liga Inggris. (AFP/Justin Tallis)
Pemain krusial nan spesial di Arsenal saat ini tak lain dan tak bukan adalah Martin Odegaard. Kapten The Gunners itu menjadi sosok pemimpin hebat yang mampu membawa Arsenal bersaing pada perburuan gelar Premier League 2022/2023. (AP Photo/Kin Cheung)
Pemain berusia 21 tahun ini bisa dibilang salah satu pemain yang paling menonjol di setiap laga Arsenal. Bukayo Saka tidak hanya mampu mengacak-ngacak pertahanan lawan namun juga tajam dalam urusan mencetak gol. (AP/Frank Augstein)
Kekuatan utama Ben White adalah andal dalam duel udara dan memiliki sapuan di atas rata-rata. Dia juga sangat piawai dalam penguasaan bola. Maka wajar sejauh ini Mikel Arteta selalu mengandalkan pemain asal Inggris itu di sektor pertahanan. (AP Photo/Ian Walton)
Bek asal Brasil ini merupakan salah satu tembok pertahanan the Gunners. Gabriel Magalhaes tampil kukuh dan mampu menjaga lini belakang Arsenal dari gempuran penyerang ganas. (AFP/Paul Childs)
Gelandang berusia 29 tahun itu tetap tampil total dan solid meski tak lagi menjabat sebagai kapten The Gunners. Memiliki jiwa petarung dan pantang menyerah membuat Granit Xhaka menjadi andalan Arteta di lini tengah. (AFP/Glyn Kirk)
Thomas Partey menjadi sosok pemain yang bekerja keras di lini tengah Arsenal. Mantan pemain Atletico Madrid ini mempunyai kemampuan bertahan dan menyerang sama baiknya. (AP Photo/Ian Walton)
Pemain 21 tahun ini merupakan salah satu ujung tombak yang membuat Arsenal begitu garang di lini pertahanan lawan. Gabriel Martinelli memiliki kecepatan, umpan akurat dan piawai membobol gawang lawan. (AFP/Daniel Leal Olivas)

Berita Terkait