3 Fakta Kemenangan Persib Bandung atas Persik Kediri di BRI Liga 1: Akhirnya Menang Juga Maung Bandung

oleh Hery Kurniawan diperbarui 28 Jul 2023, 21:21 WIB
BRI Liga 1 - Persik Kediri Vs Persib Bandung (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Kediri - Persik Kediri harus rela menelan kekalahan pada pekan kelima BRI Liga 1 2023/2024, Jumat (28/7/2023) malam WIB. Pada laga ini, Macan Putih menyerah 1-2 dari Persib Bandung.

Persik Kediri sebenarnya memulai laga ini dengan baik. Flavio Silva membawa tuan rumah unggul pada menit keempat.

Advertisement

Penyerang asal Brasil itu berada di posisi yang tepat. Ia mencocor bola muntah yang gagal dikuasai kiper Persib Bandung, Fitrul Dwi Rustapa.

Namun, kemenangan Persik Kediri sirna pada akhir babak kedua. Persib Bandung mencetak dua gol dalam tempo empat menit yakni menit ke-83 melalui Ciro Alves dan menit ke-87 lewat tandukan Ryan Kurnia.

Persib Bandung naik ke posisi 10 dengan kemenangan ini. Tim berjulukan Maung Bandung memiliki enam poin dari lima pertandingan.

Di sisi lain, Persik Kediri justru turun ke posisi 16. Macan Putih yang baru memiliki empat poin harus puas ada di zona degradasi.

Bola.com memiliki tiga fakta menarik mengenai kemenangan Persib Bandung di pertandingan ini. Simak ulasan kami di bawah ini.

 

2 dari 5 halaman

Kemenangan Perdana

Bek Persib Bandung, Nick Kuipers, berduel dengan penyerang Arema FC, Charles Lokolingoy pada pekan kedua BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (7/7/2023). (Bola.com/Alit Binawan)

Persib Bandung membutuhkan laga pada pekan kelima untuk meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1 2023/2024. Kemenangan itu diraih dengan skor 2-1 di kandang Persik Kediri.

Pada empat laga sebelumnya, Persib selalu gagal meraih kemenangan. Maung Bandung tiga kali meraih hasil imbang dan sekali menelan kekalahan.

Tren buruk di awal musim itu sempat membuat Persib Bandung terjebak di papan bawah. Namun, kini mereka untuk sementara bisa mentas dari zona bahaya.

3 dari 5 halaman

Penampilan Kameo Renan

Pemain Persik Kediri, Renan Da Silva (tengah), saat pertandingan pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024 melawan Dewa United yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (21/7/2023). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Persik Kediri menjalani laga ini dengan semangat luar biasa, terutama pada awal babak pertana. Semangat itu tampak dari para pemain Macan Putih.

Namun, mereka tampaknya terlalu bersemangat, terutama Renan Alves. Ia harus diusir wasit dari lapangan karena dua pelanggaran bodoh.

Pertama, Renan menaik jersey Ciro Alves pada menit kedua laga. Pelanggaran kedua dilakukan Renan dengan menginjak kaki Dedi Kusnandar pada menit ke-34.

4 dari 5 halaman

Tren Positif Ciro Alves

Pemain Persib Bandung, Ciro Alves (kiri) berebut bola dengan pemain Dewa United, Altariq Ballah pada laga pekan ke-3 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jumat (14/07/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pada laga ini, Ciro Alves semakin menunjukkan tren positif. Awal musim BRI Liga 1 2023/2024 memang menjadi masa yang menarik bagi pemain Brasil itu.

Ciro Alves mampu tampil konsisten bersama Persib Bandung. Satu gol yang ia cetak ke gawang Persik Kediri adalah gol ketiganya di musim ini.

Dengan performanya terkini, rasanya tak akan sulit bagi kita untuk menyaksikan gol-gol lain dari eks pemain Persikabo 1973 itu.

 

5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024

Berita Terkait