Rumput JIS Mulai Diperbaiki untuk Piala Dunia U-17 2023

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 29 Agu 2023, 21:35 WIB
Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. (Bola.com/Dok.PSSI).

Bola.com, Jakarta - Rumput Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, mulai diperbaiki untuk Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar pada 10 November-10 Desember 2023.

Perombakan rumput JIS untuk Piala Dunia U-17 2023 dilakukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta beserta PT Jakarta Propertindo (Jakpor) selaku kontraktor stadion.

Advertisement

Berdasarkan rekomendasi FIFA, selain renovasi lumput lapangan, akses JIS juga harus dibenahi untuk Piala Dunia U-17 2023.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, lewat akun Instagramnya, @arya.m.sinulingga, pada Selasa (29/8/2023), membagikan video pekerja tengah membongkar rumput JIS.

2 dari 4 halaman

On Progress

Penampakan Rumput Lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. (Liputan6.com/Winda Nelfira)

"Target terus dikejar untuk bisa sesuai standar FIFA," tulis Arya dalam keterangan di unggahan Instagramnya.

Bersama Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Stadion Manahan, Solo, dan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, JIS menjadi empat venue untuk Piala Dunia U-17 2023.

"Seluruh proses on progress saat ini. Kami sudah melakukan berbagai macan penelitian dengan jenis-jenis rumput lain di beberapa tempat," ujar Tenaga Ahli Jakpro, Wisnu Wardhana.

3 dari 4 halaman

Perbaikan Akses

"Intinya, kami sudah berprogres untuk persiapan Piala Dunia U-17 2023," imbuh Wisnu Wardhana.

Sementara itu, perbaikan akses JIS yang dimaksud ialah menyambung ajses masuk dan keluar jalan tol menuju JIS.

4 dari 4 halaman

Bangun JPO

Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (MenPUPR) RI, Basuki Hadimuljono, berencana untuk membangun jembatan penyeberangan orang (JPO) dari lapangan parkir di Ancol sepanjang 430 meter dengan lebar lima meter menuju JIS.

"Kalau untuk JIS, ada beberapa kegiatan yang perlu dilakukan. Antara lain untuk rumput yang belum modifikasi rumput, nanti dilakukan modifikasi," imbuh Basuki beberapa waktu lalu.

"Kemudian, ada beberapa akses eksternal yang menuju stadion yakni jalan ke stadion," terang Basuki.