Liga Italia: Juventus Pertimbangkan Putus Kontrak Paul Pogba yang Tersandung Kasus Doping

oleh Aryo Atmaja diperbarui 12 Sep 2023, 22:15 WIB
Juventus - Paul Pogba (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Turin - Juventus dikabarkan segera memutus kontrak Paul Pogba, karena kasus yang sedang dihadapi pemain asal Prancis itu.

Paul Pogba diketahui positif menggunakan testosteron, sebuah zat terlarang yang dapat menambah daya tahan tubuh, setelah pertandingan Juventus dengan Udinese pada laga pembuka Serie A Liga Italia 2023//2024.

Advertisement

Kini, mantan bintang Manchester United itu punya waktu tiga hari untuk merespons hasil tes positif tersebut, dan ia untuk sementara diskors oleh otoritas anti-doping Italia.

Dengan situasi seperti ini, Juventus dikabarkan sedang dalam pertimbangan untuk mengakhiri hubungan kerja dengan Paul Pogba.

2 dari 5 halaman

Ancaman Hukuman

Paul Pogba memilih meninggalkan Old Trafford setelah kontraknya habis. Ia memutuskan untuk kembali ke Juventus setelah berpisah dengan MU. Pemain berusia 29 tahun tersebut sebelumnya pernah membela Juventus selama empat tahun antara 2012 sampai 2016. Pogba kembali ke Allianz Stadium dengan status bebas transfer. Gelandang asal Prancis tersebut dikontrak jangka panjang dengan durasi selama empat tahun. (AFP/Ethan Miller)

Tes yang dilakukan Pogba menyangkut sampel ‘A’, dan jika sampel ‘B’ juga dites positif mengandung testosterone. Paul Pogba bisa menghadapi larangan bermain selama dua hingga empat tahun.

Otoritas doping Italia (NADO) mengirimkan pernyataan pada hari Senin (11/9/2023), untuk mengklarifikasi laporan di media Italia sebelumnya mengenai Pogba, yang diharapkan bisa bermain untuk Juventus melawan Lazio akhir pekan ini.

3 dari 5 halaman

Akhiri Kontrak

Juventus resmi mengumumkan Paul Pogba sebagai rekrutan anyar pada Senin (11/7/2022). (Twitter Juventus)

La Gazzetta dello Sport melaporkan Juventus yakin telah mengambil langkah tepat dalam menangani cedera Paul Pogba yakni dengan mengakhiri kontrak pemain Prancis itu jika ia gagal melakukan analisis balik soal kasus dopingnya.

Kini Paul Pogba telah diskors untuk berjaga-jaga oleh Pengadilan Anti-Doping setelah gagal dalam tes doping pada 20 Agustus setelah pertandingan tandang Juventus di Udinese di mana pemain Prancis itu bahkan tidak terlibat bermain.

Testosteron merupakan hormon yang meningkatkan daya tahan atlet. Jika bersalah, mantan gelandang Manchester United itu terancam larangan bermain selama 2-4 tahun. Dia punya waktu tiga hari untuk membuat analisis tandingan atas hasil Nado.

4 dari 5 halaman

Bukan Kasus Biasa

Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic, merayakan gol bersama rekannya, Paul Pogba, dalam laga kontra Bologna di Allianz Stadium pada giornata kedua Serie A Liga Italia, Minggu (27/8/2023). (MARCO BERTORELLO / AFP)

Juvenyus yakin Pogba tidak melakukan kesalahan apa pun dan mereka tetap tenang menghadapi situasi. Namun ada sedikit rasa kesal di pihak klub mengenai situasi sang gelandang karena mereka telah mempercayainya begitu lama meski mengalami banyak cedera.

Mereka ingin menunggu sebelum mengambil keputusan, namun mereka menganggap kegagalan dalam membuktikan tes tersebut salah, karena Pogba dianggap telah mengecewakan Bianconeri.

Pihak klub menganggap doping adalah masalah yang sangat serius dan jika Pogba terbukti bersalah maka kontraknya akan diputus.

Sumber: Football Italia

5 dari 5 halaman

Yuk Lihat Peringkat Juventus saat Ini

Berita Terkait