BRI Liga 1: Meski Ditahan Imbang Persija, Pelatih Persis Merasa Bangga dengan Daya Juang Pemainnya

Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, merasa bangga dengan perjuangan para pemainnya saat menahan imbang Persija Jakarta.

BolaCom | Radifa ArsaDiterbitkan 01 Oktober 2023, 05:30 WIB
Pemain Persis Solo, Alexis Messidoro dikepung oleh para pemain Persija Jakarta pada laga BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/9/2023) malam WIB. (Bola.com/Radifa Arsa)

Bola.com, Solo - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, merasa bangga dengan perjuangan para pemainnya saat menahan imbang Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-14 kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/9/2023) itu, Persis Solo yang harus bermain dengan 10 pemain harus puas berbagi poin dengan Persija Jakarta setelah laga berakhir imbang 2-2.

Advertisement

Dua gol Laskar Sambernyawa pada pertandingan ini dicetak oleh Sutanto Tan (32’) dan Althaf Indie Alrizky (50’), sedangkan dua gol balasan dari Macan Kemayoran dilesakkan Olivier Bias (2’) dan Aji Kusuma (80’).

Perjuangan Persis Solo untuk memperjuangkan poin di kandang memang sangat menantang. Pasalnya, mereka harus berjuang dengan 10 pemain setelah Jaimerson da Silva diusir keluar oleh wasit karena mendapat dua kartu kuning.

 


Pelatih Merasa Bangga

Striker Persis Solo, David Gonzales, saat berusaha melindungi bola dari rebutan bek Persija Jakarta, Firza Andika, pada duel yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/9/2023). (Bola.com/Radifa Arsa)

Leonardo Medina mengatakan, perjuangan para anak asuhnya pada pertandingan ini membuatnya merasa bangga. Sebab, para pemain berjuang sekuat tenaga untuk mengimbangi Persija Jakarta.

“Saya hanya punya komentar yang sederhana. Saya bangga dengan para pemain. Karena mereka bermain dengan identitas Persis Solo,” kata Leonardo Medina dalam sesi konferensi pers seusai pertandingan, 

“Melawan tim yang bagus. Persija Jakarta bermain dengan identitas tinggi. Saya merasa tenang, tidak senang karena sebetulnya bisa meraih kemenangan. Tapi inilah sepak bola, kadang kita menang, kadang kita kalah,” imbuhnya.

 


Perjuangan Patut Diapresiasi

Juru taktik asal Meksiko itu mengatakan, terlepas dari hasil pertandingan ini, dia hanya ingin menyampaikan terima kasih kepada para pemainnya. Selain itu, Leo juga menyelipkan pujian untuk Persija Jakarta.

“Yang jelas, saya hari ini merasa bangga dengan para pemain yang berjuang di lapangan. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pemain-pemain saya,” ujar Leonardo Medina.

“Saya juga ingin memberikan selamat kepada Persija Jakarta karena mereka hari ini bermain dengan intensitas yang tinggi,” mantan asisten pelatih Johor Darul Takzim (JDT) itu menambahkan.

 


Gagal Lanjutkan Tren Kemenangan

Dengan hasil imbang ini, Persis Solo gagal melanjutkan tren kemenangannya. Sebelumnya, mereka sempat menyapu bersih dua laga beruntun, yakni saat berjumpa PSIS Semarang (2-0) dan RANS Nusantara FC (2-1).

Tambahan satu poin ini membuat Persis Solo naik satu tingkat ke peringkat ke-10. Laskar Sambernyawa mengumpulkan 19 poin dari 14 pertandingan. Sementara itu, Persija berada satu strip di atasnya karena unggul selisih gol.


Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024