Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta masih inkonsisten di BRI Liga 1 2023/2024. Namun, tim berjulukan Macan Kemayoran itu tetap mematok target tinggi.
Saat ini, Persija Jakarta berada di peringkat kesembilan klasemen sementara BRI Liga 1. Anak asuh Thomas Doll tersebut menorehkan 27 poin dari 20 partai.
Persija ingin bersaing di jalur juara BRI Liga 1. Oleh sebab itu, Tim Macan Kemayoran bertekad finis di posisi keempat untuk lolos ke championship series.
Masalahnya, jarak Persija Jakarta dengan pemegang peringkat keempat, PSIS Semarang, terancam jauh. Sekarang, Rizky Ridho dkk. terpaut tujuh angka dari PSIS.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Usaha Semaksimal Mungkin
Selisih nilai kedua kesebelasan masih bisa membesar. Sebab, PSIS menyimpan satu partai tunda kontra Persebaya Surabaya yang seharusnya digelar pada 26 November 2023.
"Kami harus melakukan yang terbaik. Konsep musim ini ada play-off. Paling tidak, kami masuk untuk mencapai play-off lebih dulu," ujar Presiden Persija, Mohamad Prapanca.
"Ini yang sedang kami usahakan semaksimal mungkin bersama tim dan memberikan yang terbaik," jelas pria yang karib dipanggil Panca itu.
Membuang Kesempatan
Terakhir, Persija Jakarta membuang kesempatan untuk mendekati PSIS setelah diimbangi tim juru kunci, Bhayangkara FC, dengan skor 2-2 pada pekan ke-20 BRI Liga 1 pada 27 November 2023.
"Kami harus optimistis. Kalau tidak optimistis, lebih baik kami tidak bermain. Kami harus memberikan yang terbaik," ucap Prapanca.
"Apalagi dengan sejarah Persija, kami adalah tim dengan raihan trofi terbanyak. Kami ingin, sangat, menambah gelar," kata Prapanca.