Ulasan Usia Pemain Naturalisasi Era Iwan Bule dan Erick Thohir: Jordi Amat Paling Matang

oleh Hery Kurniawan diperbarui 08 Des 2023, 10:30 WIB
Timnas Indonesia - Ilustrasi formasi 4-3-3: Jordi Amat (bek tengah), Shayne (bek kiri) dan Sandy Walsh (bek kanan) (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Prorgam naturaliasi pemain keturunan sampai saat ini terus dilakukan. Program itu ditujukan untuk menggenjot prestasi Timnas Indonesia.

Terbaru, ada sosok Justin Hubner yang resmi beralih menjadi Warga Negara Indonesia. Sebelumnya, Hubner adalah Warga Belanda.

Advertisement

Program naturalisasi pemain keturunan untuk Timnas Indonesia itu mulai masif dilakukan PSSI di era kepemimpinan Mochamad Iriawan. Ada lima pemain keturunan yang diambil sumpahnya menjadi WNI di era kepemimpinan Iwan Bule.

Mereka adalah Marc Klok, Elkan Baggott, Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama. Program itu dilakukan oleh PSSI saat kepemimpinan dipegang oleh Erick Thohir.

Bola.com mengulas mengenai usia para pemain keturunan yang dinaturalisasi dan kemudian menjadi bagian dari Timnas Indonesia itu. Simak ulasannya di bawah ini.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 
2 dari 4 halaman

Tertua

Ekspresi kekecewaan pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (kanan) terhadap keputusan wasit saat menghadapi Thailand dalam laga matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022) sore WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Jordi Amat menjadi pemain tertuta yang dinaturalisasi oleh PSSI di era kepemimpinan Iwan Bule. Amat sudah berusia 30 tahun saat dinaturalisasi.

Sempat timbul perasaan skeptis mengenai naturalisasi Jordi Amat. Terutama soal usianya yang saat itu sudah memasuki kepala tiga.

Namun, pemain satu ini tak diragukan lagi kematangannya. Tak heran jika sejauh ini eks pemain Espanyol itu sudah memiliki 10 caps dan satu gol untuk Timnas Indonesia.

Jordi Amat menjadi favorit Shin Tae-yong di lini belakang Timnas Indonesia. Selain itu, Amat juga menjadi kapten di tim raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim.

3 dari 4 halaman

Termuda

Gelandang Timnas Indonesia, Ivar Jenner (tengah) berebut bola dengan gelandang Palestina, Ameed Sawafta pada laga persahabatan FIFA Matchday 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/6/2023). Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 dengan Palestina. (Bola.com/Wahyu Pratama)

Ivar Jenner diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023. Namun, ajang itu harus batal karena satu dan lain hal.

Namun, Ivar Jenner tetap dilanjutkan proses naturalisasinya. Jenner masih berusia 19 tahun saat disumpah menjadi WNI. Ia menjadi pemain termuda yang dinaturalisasi belakangan ini.

Menariknya, talenta satu ini sangat luar biasa. Pemain FC Utrecht itu mampu memberikan dimensi menarik bagi lini tengah Timnas Indonesia.

4 dari 4 halaman

Matang

Pemain Indonesia, Marc Klok mencetak gol pertama melalui eksekusi penalti ke gawang Kuwait dalam laga Kualifikasi Piala Asia 2023 Grup A antara Indonesia menghadapi Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait City, Kamis (9/6/2022) dinihari WIB. (PSSI)

Ada satu lagi fakta menarik mengenai program naturalisasi pemain keturunan yang dilakukan PSSI di era Iwan Bule dan Erick Thohir. Program itu menyasar banyak pemain yang berusia matang.

Sebut saja Jordi Amat, Marc Klok, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Nathan Tjoe-A-Oen. Mereka berusia 20-30 tahun.

Namun, program itu juga menyasar para pemain muda dengan potensi bagus. Sebut saja seperti Elkan Baggott, Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivar Jenner.

Berita Terkait