Elkan Baggott dan Deretan Pemain Indonesia Bertinggi Hampir 2 Meter: Postur Menjulang Bak Menara

oleh Aryo Atmaja diperbarui 14 Apr 2024, 10:00 WIB
Ilustrasi - Jay Idzes, Elkan Baggott, Otavio Dutra (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Elkan Baggott menjadi andalan di sektor belakang Timnas Indonesia. Di usianya yang masih 21 tahun, ia bakal punya masa depan cerah.

Selain banyak menimba pengalaman bersama Timnas Indonesia sebagai bek tengah, kariernya di level klub tak main-main. Elkan Baggott kini memperkuat Bristol Rovers, klub kasta ketiga di Inggris.

Advertisement

Bersama Timnas Indonesia, ia sudah bermain di berbagai level dan kejuaraan. Termasuk ajang Piala Asia 2023 yang belum lama ini berakhir.

Elkan Baggott dikenal sebagai bek kuat, karena ditunjang postur tubuh yang tinggi menjulang. Tinggi badannya hampir menyentuh 2 meter. Sangat pas untuk ukuran pemain belakang.

Mengutip dari laman Transfermarkt, ada tujuh pesepakbola asal Indonesia yang memiliki tinggi badan lebih dari 190 sentimeter. Dari tujuh pemain ini, beberapa di antaranya sudah diandalkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.

Yuk simak siapa saja mereka.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 8 halaman

Elkan Baggott (196 Sentimeter – Bristol Rovers)

Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott dengan balutan seragam Bristol Rovers. Baggott dipinjamlan di klub League One itu hingga akhir musim 2023/2024. (Dok. Bristol Rovers)

 Pertama ada nama Elkan Baggott. Bek milik Bristol Rovers ini merupakan pemain belakang andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Pesepak bola berdarah Inggris memiliki tinggi badan 196 sentimeter dan merupakan yang tertinggi ketimbang pemain asal Tanah Air lain.

Ia tercatat pernah bermain untuk Gillingham, Ipswich, dan kini berstatus pemain pinjaman di Bristol Rovers sampai akhir musim nanti. Musim ini ia sudah bermain 4 kali di ajang Carabao Cup, dan mencetak sebiji gol ke gawang klub Premier League, Fulham.

3 dari 8 halaman

Erlangga Setyo (196 Sentimeter – PSPS Riau)

Kiper Diklat Persib, Erlangga Setyo. (Foto Instagram Erlangga Setyo, atas izin yang bersangkutan)

Nama berikutnya adalah Erlangga Setyo yang berposisi sebagai penjaga gawang. Pemain yang baru berusia 20 tahun itu digadang-gadang bakal menjadi kiper masa depan Indonesia.

Ia punya postur tubuh hingga 196 cm, yang mungkin menjadi kiper paling tinggi di Indonesia untuk sekarang ini. Erlangga punya pengalaman sebagai jebolan akademi Persib Bandung. Kini ia membela klub Pegadaian Liga 2, PSPS Riau dengan status pinjaman dari Persis Solo.

4 dari 8 halaman

Jay Idzes (191 Sentimeter – Venezia)

Timnas Indonesia akan menaturalisasi bek Venezia, Jay Idzes. (Bola.com/Dok.Instagram Jay Idzes).

 Di urutan ketiga dalam daftar ini adalah Jay Idzes, pemain berdarah Indonesia dan Belanda. Ia menjadi buah bibir karena baru saja dinaturalisasi agar bisa membela Timnas Indonesia.

Bermain dengan posisi sebagai bek tengah, pemain Venezia di Serie B itu punya tinggi badan 191 cm. Musim ini, Jay Idzes mencatat penampilan sebanyak 12 kali untuk Venezia di semua kompetisi.

5 dari 8 halaman

Otavio Dutra (190 Sentimeter - PSBS Biak)

Pemain Persebaya Surabaya, Otavio Dutra. (Bola.com/Aditya Wany)

Nama berikutnya ada pemain gaek Otavio Dutra. Pemain berdarah Brasil yang sudah menjadi WNI dan pernah berseragam Timnas Indonesia.

Ia punya postur 190 cm dengan segudang pengalaman bermain untuk Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, dan kini bermain di PSBS Biak dalam kampanyenya promosi ke Liga 1. Ia sudah bermain 14 kali dengan mencetak dua gol.

6 dari 8 halaman

Mamadou Barry (PSBS Biak -190 sentimeter)

Klub PSBS Biak mendominasi dalam daftar ini. Pemain ketiganya adalah Mamadou Barry, pemain naturalisasi asal Guinea berusia 37 tahun.

Striker yang pernah memperkuat Persipal Palu ini punya tinggi badan mencapai 190 cm. Ia menjadi andalan PSBS di Pegadaian Liga 2 2023/2024, dengan caps 17 laga dan mencetak delapan gol.

7 dari 8 halaman

Yogi Triana (Persela Lamongan – 190 sentimeter)

Persita Tangerang melepas Yogi Triana. (Media Persita).

Selain Erlangga Setyo, ada nama kiper Indonesia lain yang punya tinggi badan menjulang. Adalah Yogi Triana yang memperkuat Persela Lamongan di Liga 2 2023/2024.

Ia tercatat mempunyai postur tubuh 190 cm dan bermain tiga kali di musim ini. Sayangnya perjalanan Persela hanya berhenti di babak 12 besar dan gagal promosi ke Liga 1 musim depan.

8 dari 8 halaman

Adeyemmy (Persita Tangerang U-20 – 190 Sentimeter)

Terakhir adalah pemain Adeyemmy Matteo Olaniyan Makinde. Pemain berdarah Indonesia-Nigeria yang masih berusia 17 tahun.

Menurut Transfermarkt, ia merupakan anggota dari Persita Tangerang U-20. Berposisi sebagai gelandang bertahan, Adeyemmy memiliki tinggi badan mencapai 190 cm.

 

Sumber: Transfermarkt

Berita Terkait