Paul Scholes: MU Harus Beli 7 Pemain, Kalau Tidak Bisa Terdegradasi Lho

Legenda Manchester United (MU), Paul Scholes, memberikan saran kepada manajer Setan Merah, Ruben Amorim.

BolaCom | Yus Mei SawitriDiterbitkan 11 Februari 2025, 20:20 WIB
EPA/ Ritchie B. Tongo

Bola.com, Jakarta - Legenda Manchester United (MU), Paul Scholes, memberikan saran kepada manajer Setan Merah, Ruben Amorim. Dia mengatakan Red Devils harus memboyong tujuh pemain atau terancam terdegradasi. 

MU mengalami musim sulit bersama Ruben Amorim sejauh ini. Pelatih berkebangsaan Portugal itu belum mampu mengubah nasib mereka.

Advertisement

Paul Scholes sangat kritis terhadap beberapa pemain di skuad MU. Dia yakin Manchester United memerlukan perombakan untuk meningkatkan hasil.

Scholes mengklaim MU membutuhkan kekuatan baru dalam tim. Menurut mantan gelandang tangguh itu,  MU mungkin membutuhkan tujuh wajah baru dalam skuad mereka.

 

 


Kata-kata Paul Scholes

Gelandang Manchester United asal Brasil Casemiro (kanan) merayakan gol keempatnya bersama rekan satu timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Liga Inggris antara Manchester United dan Leicester City di Old Trafford di Manchester, Inggris barat laut, pada 30 Oktober 2024.

"Ada beberapa hal yang memprihatinkan. Ada banyak hal yang perlu Ruben Amorim lakukan, kita semua tahu itu, terutama di jendela transfer, tapi saya tidak melihat ada pemain inti," ujar Scholes, seperti dikutip Sportbible, Selasa (11/2/2025). 

“Ketika Anda melihat sebuah tim, Anda melihat ke dalam inti sebuah tim. Liverpool punya penjaga gawang yang hebat, bek tengah yang hebat, penyerang, gelandang, apa pun. Saya rasa United tidak memiliki semua itu di posisi mana pun."

“Saya pikir MU perlu kiper baru, mungkin dua bek tengah, dua pemain tengah, dan dua penyerang tengah."

"Baiklah, saya akan memilih satu gelandang tengah dan satu penyerang tengah, berkualitas, dan benar-benar menjadi tulang punggung. Ketika tulang punggung Anda sudah benar, maka Anda tinggal tambah sedikit lagi," imbuh Paul Scholes.

 

 

 


Kritik Pemain-pemain MU

Pemain Manchester United, Matthijs de Ligt kembali ke lapangan pertandingan dengan luka di kepala setelah mendapatkan perawatan dari tim medis pada laga lanjutan Liga Inggris 2024/2025 melawan Brentford di Old Trafford, Manchester, Sabtu (19/10/2024). (AFP/Oli Scarff)

Paul Scholes juga secara terbuka mengkritik beberapa pemain lain, yang dinilainya tidak mampu tampil maksimal di klub besar seperti MU. Bahkan, pemain yang tampil apik juga masih kena kritikan dari Scholes. 

Ketika ditanya apakah ia menilai De Ligt dengan rating tinggi, Scholes menjawab blak-blakan. "Tidak juga. Di mana ambisi Anda? Saya sedang berbicara tentang mendapatkan tim untuk memenangi Liga Inggris," ujar Scholes. 

"Apakah Anda akan menjuarai Premier League dengan De Ligt dan Yoro sebagai bek tengah? Apakah kata 'cukup bagus' cocok untuk Manchester United?"

"Bahkan ketika Lisandro Martinez fit, dia tidak cukup bagus untuk menjuarai Premier League. Soal De Ligt, usianya dan banyaknya klubnya membuat saya khawatir. Dia terlihat bertambah buruk ketika usianya makin tua. Klub-klub itu menyingkirkannya karena ada alasan." 

"Yoro pemain mudah, tapi saya tak suka dengan apa yang saya lihat sejauh ini. Apakah kalian melihat pertandingan Southampton?" 

Sumber: The Sun 

 

Berita Terkait