Disanksi FA, Mykhailo Mudryk Muncul dengan Pekerjaan Baru di Ukraina

Mykhailo Mudryk punya aktivitas baru saat menjalani skorsing sementara akibat dugaan kasus doping.

BolaCom | Aning JatiDiterbitkan 17 November 2025, 17:45 WIB
Pemain anyar Chelsea, Mykhailo Mudryk diperkenalkan ke penonton saat jeda babak pertama dalam pertandingan Liga Inggris antara Chelsea melawan Crystal Palace di Stamford Bridge, Sabtu (15/1/2023). Satu-satunya gelar yang diraih Mykhaylo Mudryk adalah ketika memenangi Piala Ukraina, tepatnya pada musim 2018/2019. Akan tetapi, Mykhaylo Mudryk hanya tampil satu kali sepanjang turnamen. (AFP/Ben Stansall)

Bola.com, Jakarta - Pemain sayap Chelsea, Mykhailo Mudryk, kembali menjadi sorotan. Bukan karena aksinya di lapangan, tetapi lewat penampilan baru dan aktivitas berbeda yang ia lakukan di Ukraina setelah dijatuhi skors sementara akibat dugaan kasus doping.

Mudryk belum tampil bersama The Blues sejak November 2024. Ia diskors FA setelah didakwa melakukan pelanggaran doping.

Advertisement

Situasi tersebut membuat Mudryk absen panjang dan tidak terlibat dalam skuad hingga kini.

Setelah larangan bermain tersebut, Mudryk sempat membantah seluruh tuduhan melalui pernyataan resmi di media sosial. Ia mengaku terkejut dengan hasil tes dan berkeras tidak pernah mengonsumsi zat terlarang.

"Saya diberi tahu bahwa sampel saya mengandung zat terlarang, dan itu sangat mengejutkan. Saya tidak pernah sengaja memakai apa pun yang melanggar aturan," ujarnya.

"Saat ini saya dan tim sedang mencari tahu bagaimana hal itu bisa terjadi. Saya yakin tidak melakukan kesalahan dan berharap bisa segera kembali bermain," lanjut pemain berusia 24 tahun itu.


Aktivitas Baru

Pemain Chelsea, Mykhailo Mudryk (kiri), mengontrol bola dibayangi pemain Liverpool, James Milner saat laga di pekan ke-21 Premier League 2022/2023 antara Liverpool melawan Chelsea yang berlangsung di Anfield, Sabtu (21/1/2023). Mudryk mampu mencatatkan satu peluang emas ke gawang Liverpool. (AP Photo/Jon Super)

Selama masa skorsing itu, Mudryk jarang muncul di publik. Namun, belakangan, sebuah foto yang beredar di media sosial memperlihatkan sang winger dengan penampilan baru, rambutnya terlihat lebih panjang dari sebelumnya yang hampir plontos.

Menariknya, ia terlihat memakai celana training Chelsea sambil menjadi bagian dari tim produksi film di Ukraina.

Laporan Daily Mail menyebut proyek tersebut melibatkan mantan klubnya, Shakhtar Donetsk.


WADA Tunggu Keputusan

Gelandang Chelsea, Mykhailo Mudryk, menyundul bola saat menghadapi Everton pada laga pekan ke-33 Premier League 2023/2024 di Stamford Bridge, London, Senin (15/4/2024). (AP Photo/Ian Walton)

Kasus Mudryk masih menunggu hasil sidang disipliner dari FA. Presiden Badan Anti-Doping Dunia (WADA), Witold Banka, menegaskan pihaknya siap meninjau keputusan yang keluar nanti.

"Kami menunggu keputusan disipliner. Setelah itu, kami akan meminta dokumentasi dan menilai apakah kami setuju. Kami bisa mengajukan banding jika keputusan dianggap terlalu berat atau terlalu ringan," ujar Banka.

Mudryk terakhir kali masuk skuad Chelsea pada 1 Desember 2024 saat melawan Aston Villa, tetapi tidak dimainkan. Total, ia mencatat 10 gol dari 73 laga sejak bergabung dari Shakhtar Donetsk pada Januari 2023 lalu.

Kini, masa depan Mudryk di Chelsea tinggal menunggu keputusan akhir FA, sementara sang winger menghabiskan waktu di tanah kelahirannya dengan aktivitas di luar sepak bola.

(Roby Dian)

 

Sumber: Sportbible

Berita Terkait