Bola.com, Jakarta - Bali United mengamankan tiga poin saat menjamu Arema FC dalam laga pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026. Serdadu Tridatu meraih kemenangan 1-0 atas Singo Edan dalam laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (4/1/2026) malam.
Gol tunggal kemenangan Bali United tercipta di menit ke-49. Kadek Agung mampu melompat tinggi dan menanduk bola dengan keras. Kiper Arema FC, Lucas Frigeri tidak kuasa menahan tandukan Kadek.
Bali United sempat menciptakan beberapa peluang berbahaya lain termasuk melalui upaya Mirza Mustafic. Namun, tidak ada gol tambahan yang mereka ciptakan di sisa pertandingan.
Di sisi lain, Arema FC seperti tidak berkembang. Arkhan Fikri dan kawan-kawan tidak terlalu banyak menciptakan peluang berbahaya pada pertandingan kali ini.
Tidak Berubah
Menariknya, hasil laga antara Bali United melawan Arema FC kali ini tidak mengubah posisi kedua tim di tabel klasemen sementara BRI Super League 2025/2028.
Bali United tetap tidak beranjak dari posisi kedelapan klasemen sementara BRI Super League 2025/2026. Tim asuhan Johnny Jensen itu mengumpulkan 24 poin dari 16 laga.
Sementara itu Arema FC juga tidak bernajak dari posisi ke-11 klasemen sementara. Tim asuhan Marcos Santos baru mengumpulkan 18 poin.
Susunan Pemain
Bali United (4-3-3): Mike Hauptmeijer (Kiper), Rizky Dwi, Joao Ferrari, Kadek Arel, Tim Receveur (Belakang), Mirza Mustafiv, Kadek Agung, Jordy Bruijn (Tengah), Rahmat Arjuna, Boris Kopitovic, Thijmen Goppel (Depan).
Pelatih: Johnny Jansen
Arema FC (4-3-3): Lucas Frigeri (Kiper), Rifad Marasabessy, Luiz Gustavo, Julian Guevara, Iksan Lestaluhu (Belakang), Betinho, Matheus Blade, Arkhan Fikri (Tengah), Puleio, Dedik Setiawan, Valdeci (Depan).
Pelatih: Marcos Santos