Chelsea dan MU Gigit Jari, Mike Maignan Pilih Teken Kontrak Baru di AC Milan

Meski diincar Chelsea dan Manchester United, Mike Maignan justru lebih memilih menandatangani kontrak baru di AC Milan.

BolaCom | Rizki HidayatDiterbitkan 07 Januari 2026, 19:30 WIB
Kiper AC Milan, Mike Maignan, merayakan golnya di akhir pertandingan Serie A Italia antara AC Milan dan AS Roma di Stadion San Siro, Milan, pada 2 November 2025. (Isabella BONOTTO / AFP)

Bola.com, Milan - Chelsea dan Manchester United dikabarkan berminat mendapatkan tanda tangan Mike Maignan. Namun, Maignan justru lebih memilih untuk menandatangani kontrak baru di AC Milan.

Saat ini, durasi kerja penjaga gawang Timnas Prancis tersebut di Milan akan berakhir pada 30 Juni 2026. Artinya, dalam hitungan hari, Mike Maignan sudah bisa melakukan negosiasi dengan klub lain untuk hengkang secara gratis pada musim depan.

Advertisement

Chelsea dan Manchester United disebut-sebut siap menampung Maignan pada musim panas tahun ini. The Blues dan The Red Devils membutuhkan penjaga gawang berpengalaman untuk memperkuat lini belakang.

Namun menurut laporan Sky Sport Italia, AC Milan berhasil meyakinkan Mike Maignan agar mau bertahan di San Siro. Kabarnya, kesepakatan antara kiper berusia 30 tahun itu dengan Milan hampir tercapai.


Dapatkan Gaji Rp111 Miliar

Kiper AC Milan, Mike Maignan (kiri), merayakan kemenangan atas AS Roma bersama rekan setimnya dalam lanjutan Liga Italia di San Siro, Italia, Senin, 3 November 2025. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pakar transfer Eropa, Gianluca Di Marzio, melaporkan Mike Maignan kini berada di ambang penandatanganan kontrak baru hingga 30 Juni 2031. Dalam kesepakatan tersebut, dia akan menerima gaji sekitar 5,7 juta euro per musim (Rp111 miliar).

Nilai tersebut sejajar dengan gaji yang saat ini diterima Rafael Leao. Bayaran itu juga menjadikan Mike Maignan sebagai salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di AC Milan.

Menariknya, angka itu masih berada di bawah tawaran gaji yang diyakini siap diajukan Chelsea dan Manchester United. Situasi tersebut menunjukkan komitmen Maignan yang lebih mengutamakan stabilitas dan peran pentingnya di Milan ketimbang godaan finansial.

 


Pilar Penting Sejak Era Donnarumma

Kiper asal Prancis berusia 28 tahun, Mike Maignan yang didatangkan AC Milan sejak awal musim 2021/2022 dari LOSC Lille mampu membawa Rossoneri menempati posisi kedua klasemen sementara Serie A 2023/2024 dengan mengoleksi 65 poin setelah melewati 30 laga. Hanya absen 3 kali dari 30 laga, ia mampu mencatat 10 kali clean sheet dan kebobolan 32 gol. (AFP/Marco Bertorello)

Mike Maignan bergabung dengan AC Milan pada musim panas 2021 setelah didatangkan dari Lille dengan nilai transfer sekitar 16,4 juta euro (Rp 321 miliar). Dia direkrut sebagai pengganti Gianluigi Donnarumma, yang hengkang ke Paris Saint-Germain secara gratis.

Sejak saat itu, Maignan menjelma menjadi sosok krusial di bawah mistar gawang I Rossoneri. Dia berperan besar dalam berbagai pencapaian AC Milan, termasuk menjaga stabilitas lini pertahanan.

Jika kontrak baru tersebut resmi ditandatangani, Milan tak hanya mengamankan salah satu kiper terbaik di Eropa, tetapi juga mengirim pesan kuat jika mereka serius membangun masa depan.

Sumber: Football Italia


Simak Persaingan Musim Ini:

Berita Terkait