Reaksi Kevin Diks usai Torehkan Gol Ketiga di Bundesliga Bersama Monchengladbach: Zusammen!

Kevin Diks mencetak gol ketiganya di Bundesliga musim ini bersama Borussia Monchengladbach.

BolaCom | Vincentius AtmajaDiterbitkan 12 Januari 2026, 13:00 WIB
Kevin Diks mengeksekusi penalti dalam pertandingan melawan Augsburg di Stadion Borussia-Park, Minggu (11-1-2026) malam WIB. Borussia Monchengladbach menang 4-0 dalam pertandingan ini. (Dok. borussia.com)

Bola.com, Jakarta - Borussia Monchengladbach menang telak atas tamunya, Augsburg, dengan skor 4-0 pada pekan ke-16 Bundesliga 2025/2026, Minggu (11-1-2026) malam WIB. Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks, ikut menyumbang gol pada pertandingan ini.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Borussia-Park, Borussia Monchengladbach membuka keunggulan saat laga baru berjalan delapan menit. Joe Scally berhasil mencatatkan namanya di papan skor seusai menyelesaikan assist Luca Netz.

Advertisement

Keunggulan Gladbach bertambah di menit ke-20. Kevin Diks menyelesaikan eksekusi penalti dengan baik untuk membawa timnya menjauh, 2-0. Wasit memberi penalti setelah pemain lawan, Mads Pedersen, melakukan handball di kotak terlarang.

Saat laga memasuki menit ke-36, Haris Tabakovic, berhasil menanduk bola yang kirimkan Luca Netz. Striker andalan Borussia Monchengladbach itu mencetak gol keduanya pada menit ke-61, menyambut assist Franck Honorat.

Skor 4-0 untuk kemenangan Borussia Monchengladbach bertahan hingga laga bubar.

Hasil ini menempatkan Die Fohlen naik ke peringkat 10 dengan poin 19, unggul lima poin dari Augsburg.

 


Kevin Diks Unjuk Gigi

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks, berhasil menyumbangkan satu gol saat Borussia Monchengladbach meraih kemenangan 4-0 atas Augsburg pada laga pekan ke-16 Bundesliga di BORUSSIA-PARK, Minggu (11/1/2026) malam WIB. (Marius Becker/dpa via AP)

Gol yang dicetak Kevin Diks ke gawang Augsburg merupakan koleksi ketiganya musim ini. Sebuah pencapaian apik bagi anak baru di Monchengladbach. Yap, ia bisa dibilang langsung berkontribusi usai digaet musim panas 2025.

Gol lain Kevin Diks tercipta pada duel melawan FC Koln (pekan ke-10) dan Heidenheim (pekan ke-11).

Secara khusus, rapor pemain berusia 29 tahun itu tadi malam oleh Fotmob ada di angka 8,7, cukup tinggi di antara rekan setimnya. Selain gol, ia mencatat 12 kali defensive contribution, dua tekel, satu blok, enam sapuan, tiga intersep, dan delapan recoveries.

Total Kevin Diks telah bermain 16 laga dan 15 pertandingan di antaranya menjadi starter. Ia memainkan 1.333 menit, dengan koleksi tiga gol (semuanya via penalti), tiga kali menerima kartu kuning, dan rata-rata rapornya ada di angka 7,02.

 


Bersama

Kevin Diks mencurahkan perasaanya dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, @kevindiks2, usai laga kontra Augsburg. Tak banyak kata-kata yang diungkapkan pesepak bola berusia 29 tahun tersebut.

Kevin Diks menuliskan kata berbahasa Jerman, Zusammen, yang memiliki arti "bersama". Kata "Zusammen" unggahnya diikuti tiga emoticon bergambar cinta, masing-masing dengan warna kebesaran Gladbach, putih hitam dan hijau.

Unggahan itu dilengkapi foto-foto selebrasi golnya ke gawang Augsburg. Sementara arti kebersamaan yang dimaksud Kevin Diks menunjukkan kesolidan timnya dalam mengarungi kompetisi.

 


Hentikan Tren Minor

Kemenangan atas Augsburg kali ini tentu sangat istimewa bagi Monchengladbach. Mereka sempat dihantui tren minor setelah menelan dua kekalahan beruntun menghadapi VfL Wolfsburg (1-3) dan Borussia Dortmund (0-2).

Dengan hasil tersebut, Borussia Monchengladbach mengakhiri tren minor dan kembali ke jalur kemenangan di Bundesliga 2025/2026. Hasil apik kontra Augsburg juga menjadi bekal bagi tim berjulukan Die Fohlen melawat ke markas Hoffenheim.

Tengah pekan ini, Monchengladbach menantang tuan rumah Hoffenheim pada pertandingan pekan ke-17 Bundesliga, Kamis (15-1-2026) dini hari WIB.

 

Sumber: Instagram Kevin Diks

Berita Terkait