See You Soon Coach! Bintang-Bintang Timnas Indonesia di BRI Super League Tak Sabar Dilatih John Herdman

Sesaat setelah diperkenalkan secara resmi ke publik sebagai pelatih kepala baru Timnas Indonesia, John Herdman langsung mendapat sambutan dari pemain Skuad Garuda.

BolaCom | Vincentius AtmajaDiterbitkan 13 Januari 2026, 19:30 WIB
Sebelum menangani Timnas Indonesia, John Herdman dikenal sebagai pelatih dengan rekam jejak mentereng. Dia adalah sosok kunci di balik kesuksesan Timnas Kanada lolos ke Piala Dunia 2022, yang jadi momen bersejarah sepak bola Kanada karena jadi yang pertama setelah 36 tahun, sekaligus melesatkan peringkat FIFA Kanada saat itu dari posisi 77 ke 33 dunia. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - John Herdman secara resmi diperkenalkan kepada publik, sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia dalam sebuah acara yang digelar di Jakarta, Selasa (13/1/2026) pagi WIB. Penunjukan pelatih asal Inggris itu menandai dimulainya era baru bagi skuad Garuda.

Acara perkenalan berlangsung di Ballroom 1 Hotel Mulia Senayan, Jakarta. Sejumlah petinggi PSSI, awak media, serta tamu undangan hadir untuk menyaksikan momen penting tersebut.

Advertisement

Sesaat setelah diperkenalkan secara resmi ke publik sebagai pelatih kepala baru Timnas Indonesia, John Herdman langsung mendapat respons dari pemain-pemain di Skuad Garuda.

Sebuah video diunggah akun Instagram @timnasindonesia, berisi kompilasi pesan dan kesan dari beberapa anggota Timnas Indonesia mengenai bergabungnya pelatih asal Inggris itu.

Jay Idzes, Kevin Diks, Maarten Paes, Stefano Lilipaly, Marc Klok, Egy Maulana Vikri, Beckham Putra, Rizky Ridho, hingga Mauro Zijlstra memberikan pesan dan kesan dengan kedatangan John Herdman.

Seperti apa komentar mereka?

 


Stefano Lilipaly

Pemain Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly, saat melawan Chinese Taipei. Skuad Garuda menang 6-0 pada FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (6/9/2025). (Bola.com/Abdul Aziz)

Diawali dari bintang Dewa United, Stefano Lilipaly. Pemain berusia 36 tahun tersebut bangga Timnas Indonesia telah menunjuk dan mempunyai pelatih seperti John Herdman yang sukses bersama Kanada.

Ia tak sabar untuk bertemu dalam kesempatan di Timnas Indonesia dalam waktu dekat. "Hai coach, selamat datang di tim nasional kita, senang memiliki Anda di sini. Sampai jumpa segera!" ucap Stefano Lilipaly.

Mantan pemain Bali United itu siap bersaing dengan gelandang-gelandang penerusnya di Timnas Indonesia. Lilipaly menjadi pemain inti di Dewa United dalam mengarungi persaingan BRI Super League.

 


Marc Klok

Pemain Timnas Indonesia, Marc Klok merayakan golnya ke gawang Chinese Taipei dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (05/09/2025). (Bola.com/Abdul Aziz)

Kemudian gelandang jangkar andalan Persib Bandung, Marc Klok. Pemain naturalisasi asal Belanda itu mengirimkan doa dan harapan untuk Herdman bisa meraih kesuksesan di Skuad Garuda.

"Coach John Herdman, selamat datang di Indonesia. Saya ingin mendoakan yang terbaik untuk Anda. Ayo bawa Garuda terbang lebih tinggi!" kata pemilik 21 caps bersama Timnas Indonesia.

Sama seperti Lilipaly, Marc Klok sempat menjadi bagian dari permainan era Patrick Kluivert. Meski usianya sudah masuk 32 tahun, Klok juga sulit tergantikan di Persib, dan siap mengerahkan segalanya jika masih diberi kesempatan John Herdman di Timnas Indonesia.

 


Egy Maulana Vikri

Pemain Timnas Indonsia merayakan gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri ke gawang Vietnam dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Motor permainan Dewa United, Egy Maulana Vikri, turut memberikan pesan singkat dan padat untuk menyambut John Herdman. Penyerang sayap kiri Timnas Indonesia itu mendoakan sang pelatih baru untuk mendapat kelancaran dalam bertugas memimpin tim Merah-Putih.

"Halo coach, selamat datang di Timnas Indonesia. Semoga diberi kelancaran dan sukses. See you soon!" kata mantan pemain Lechia Gdansk tersebut.

Egy Maulana Vikri kemungkinan masuk proyeksi skuad John Herdman. Ia menjadi pilar utama di Dewa United, dan kembali menemukan performa terbaiknya.

 


Beckham Putra

Beckham Putra Nugraha ketika menjalani debut bersama Timnas Indonesia dalam laga kontra China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (5/6/2025). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Gelandang serang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, yang sedang gacor bersama klubnya, tak ketinggalan mengirimkan pesan untuk John Herdman. Ia menitipkan jejak prestasi Timnas Indonesia yang bakal ditorehkan Herdman.

"Halo coach Beckham Putra di sini. Selamat datang di Timnas Indonesia. Bawa terbang tinggi Garuda," kata Beckham.

Beckham Putra lagi gacor-gacornya di Persib Bandung. Terkini, ia menjadi pahlawan kemenangan Maung Bandung 1-0 atas musuh bebuyutan Persija di BRI Super League akhir pekan lalu. Bersama Timnas Indonesia, ia telah bermain 4 kali untuk level senior.

 


Rizky Ridho

Pemain Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Jay Idzes merayakan kemenangan atas Bahrain pada laga kedelapan putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho juga ada dalam video yang diunggah Timnas Indonesia. Pemain asal Surabaya tersebut yakin keberadaan John Herdman bisa membawa Tim Garuda merengkuh kesuksesan, terutama prestasi yang lebih tinggi.

"Selamat datang di Timnas Indonesia. Semoga kita bisa sukses bersama. See you soon," ucap bek tengah Persija, Rizky Ridho.

Pemain berusia 24 tahun ini menjadi andalan di jantung pertahanan Timnas Indonesia sejak era pelatih Shin Tae-yong maupun Patrick Kluivert. Bersama Herdman, Ridho diharapkan semakin membentuk pertahanan solid dengan Jay Idzes dan Kevin Diks.

Sumber: Instagram Timnas Indonesia

Berita Terkait