Kelme Jadi Apparel Baru Timnas Indonesia? Begini Jawaban PSSI

Beredar kabar bahwa Kelme akan menjadi sponsor apparel baru bagi Timnas Indonesia untuk menggantikan Erspo

BolaCom | Muhammad Adi YaksaDiterbitkan 13 Januari 2026, 17:53 WIB
Ilustrasi - Logo Timnas Indonesia FIFA Matchday (Bola.com/Erisa Febri)

Bola.com, Jakarta - Beredar kabar bahwa Kelme akan menjadi sponsor apparel baru bagi Timnas Indonesia untuk menggantikan Erspo. Lantas, bagaimana kebenarannya?

Direktur Utama PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI), Marsal Masita, merespons rumor itu. Dia meminta untuk menunggu pengumuman hasil tender oleh PSSI.

Advertisement

"Nanti ditunggu pengumuman hasil tendernya ya," ujar Marsal kepada Bola.com pada Selasa (13/1/2026).

Lalu, kapan PSSI bakal mempublikasikan apparel Timnas Indonesia? Marsal mengisyaratkan akan dilakukan dalam waktu dekat.

"Insyaallah segera," ucap Marsal.


Pernah Ekspansi Liga Indonesia

Kelme adalah merek perlengkapan olahraga asal Spanyol yang berdiri pada 1963 di Elche dan identik dengan logo tapak kaki atau paw.

Sejak awal musim ini, Kelme menjadi penyedia pakaian olahraga untuk juara back to back Liga Indonesia, Persib Bandung, dengan kontrak selama tiga tahun.

Kelme bukan "pemain" baru dalam sepak bola Indonesia. Pada beberapa musim lalu, perusahan dengan nama New Millennium Sports, S.L. itu pernah mengekspansi Liga 1.

 

 


Kelme di Sepak Bola Internasional

Kelme menjadi apparel sebelas klub Indonesia sekaligus, meliputi PSM Makassar, Persiraja Banda Aceh, PSPS Riau, Martapura FC, Madura FC, PSIM Yogyakarta, Persik Kendal, Cilegon United, Perserang Serang, Semeru FC Lumajang, dan Blitar United.

Di dunia sepak bola internasional, Kelme mensponsori Timnas Bosnia dan Herzegovina, Timnas Curacao, Timnas Dominica, Timnas Yordania, Timnas Lebanon, Timnas Mongolia, Timnas Nepal, Timnas Palestina, dan Timnas Turkmenistan.

 


7 Jenama Ikuti Tender

Adapun, kontrak PSSI bersama Erspo yang dimulai pada 2024 akan berakhir pada awal tahun ini.

Pada Juli 2025, PSSI membuka tender apparel Timnas Indonesia untuk periode 2026-2030 yang diikuti oleh enam jenama ternama, yang terdiri dari Adidas, Puma, Kelme, Warrix, Erspo, Masagi, dan Riors.

Berita Terkait