Puas dengan Kiprah PSIM di Putaran Pertama BRI Super League, Manajer Tim Minta Laskar Mataram Fokus Benahi Konsistensi

PSIM Yogyakarta boleh berbangga atas pencapaian mereka pada putaran pertama BRI Super League 2025/2026. Berstatus tim promosi, Laskar Mataram mampu bersaing di papan atas.

BolaCom | Ana DewiDiterbitkan 15 Januari 2026, 11:15 WIB
Ilustrasi PSIM Yogyakarta. (Bola.com/Gregah Nurikhsani)

Bola.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta boleh berbangga atas pencapaian mereka pada putaran pertama BRI Super League 2025/2026. Berstatus tim promosi, Laskar Mataram mampu bersaing di papan atas.

Armada Jean-Paul van Gastel itu untuk sementara bertengger di posisi keenam klasemen dengan koleksi 30 poin. Manajer PSIM, Razzi Taruna, bersyukur dengan hasil yang diraih timnya sejauh ini.

Advertisement

Alhamdulillah hasilnya cukup memuaskan dan cukup baik karena untuk kami sebagai tim promosi bisa ada di posisi klasemen keenam dengan 30 poin,” ujar Razzi Taruna.

“Pastinya sangat senang dan bersyukur, dan harapannya bisa lebih baik di putaran kedua. Walau demikian masih banyak evaluasi yang harus dilakukan, baik dari pemain, tim pelatih, maupun manajemen,” sambungnya.

 


Catatan Penting

PSIM Yogyakarta melawan Madura United. (Bola.com/Dok.Instagram PSIM Yogyakarta).

Salah satu catatan utama yang menjadi perhatian manajemen PSIM ialah konsistensi permainan. Razzi menilai performa tim di paruh musim masih perlu ditingkatkan.

“Kalau melihat performa pada paruh pertama, mungkin salah satu hal yang harus diperbaiki dan dievaluasi adalah konsistensi tim,” kata Razzi Taruna.

Padatnya jadwal pertandingan, khususnya pada Februari mendatang, menjadi tantangan tersendiri bagi PSIM. Oleh karena itu, fokus menjaga kebugaran serta konsentrasi pemain menjadi prioritas utama.

“Dengan jadwal yang padat bagaimana caranya pemain tetap fokus dan menjaga kebugarannya dengan baik. Karena di masa-masa besok ini, contoh di bulan Februari kami cukup padat jadwalnya,” jelasnya.

 


Menjaga Konsistensi

Pelatih PSIM Yogyakarta, Jean-Paul van Gastel. (Bola.com/Abdul Aziz)

Razzi Taruna menegaskan Laskar Mataram akan berusaha maksimal agar tetap tampil stabil pada putaran kedua BRI Super League musim ini.

“Kami tetap harus fokus dan menjaga kebugaran pemain terutama untuk bisa tetap konsisten di putaran kedua,” ucap pria berkacamata tersebut.

Sebagai bagian dari persiapan, tim pelatih PSIM hanya memberikan waktu libur singkat kepada para pemain sebelum kembali menjalani latihan intensif.

“Tim pelatih memang hanya memberikan libur dua hari saja (13-14 Januari). Tanggal 15 Januari, pemain sudah mulai latihan lagi agar bisa maksimal untuk putaran kedua,” pungkas Razzi Taruna.

Terdekat, PSIM dijadwalkan bersua Persebaya Surabaya dalam pekan ke-18 BRI Super League di Stadion Sultan Agung (SSA), Kabupaten Bantul, Minggu, (25/1/2026) pukul 15.30 WIB.


Persaingan di BRI Super League

Berita Terkait