Pep Guardiola Bisa Tinggalkan Man City Pekan Ini, Sudah Ada Penggantinya

Pep Guardiola dikabarkan bisa berpisah dengan Man City, secepat pekan depan (WIB). Penggantinya juga dikabarkan sudah tersedia.

BolaCom | Aning JatiDiterbitkan 18 Januari 2026, 16:15 WIB
Pep Guardiola pada laga Man City vs Tottenham di pekan ke-2 Premier League 2025/2026 (c) AP Photo/Dave Thompson

Bola.com, Jakarta - Pep Guardiola dikabarkan bisa segera mengakhiri kiprahnya di Manchester City, hanya beberapa hari setelah timnya kalah dari Manchester United.

Pernyataan mengejutkan ini disampaikan mantan presenter Sky Sports, Richard Keys, yang menilai tekanan terhadap pelatih asal Spanyol itu makin besar di Etihad Stadium.

Advertisement

Pada laga Sabtu malam, Man City menelan kekalahan keempat beruntun di Premier League. Mereka tampil di bawah tekanan penuh dan kalah bersih dari MU, tetapi masih beruntung skor hanya berhenti di 2-0.

Beruntung Arsenal hanya bermain imbang ketika menghadapi Nottingham Forest pada Minggu dini hari WIB sehingga jarak poin tidak terlalu melebar.

Guardiola, yang telah menukangi Man City selama 10 tahun, sebelumnya sempat memberi sinyal akan meninggalkan klub.

Kendati menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun pada November lalu yang seharusnya berlaku hingga 2027, muncul keraguan apakah ia benar-benar akan menyelesaikan masa kontraknya.

Kini, muncul spekulasi bahwa Guardiola bisa angkat kaki secepat pekan ini (pekan depan WIB).


Keys Sebut Guardiola Bisa Cabut Minggu Ini

City harus puas berada di peringkat kedua klasemen dengan 43 poin. (AP Photo/Dave Thompson)

Dalam komentarnya di beIN Sport, Keys mengungkapkan dugaan mengejutkan terkait masa depan Guardiola pasca-kekalahan dari MU.

"Saya rasa sudah pasti dia akan pergi di akhir musim. Tapi, jangan abaikan kemungkinan dia meninggalkan klub minggu ini. Minggu ini. Jika memang terjadi, Enzo Maresca akan memimpin pertandingan melawan Wolves," kata Keys.

"City pasti panik, dan tentu mereka akan membantah, tapi percayalah, ini ada di benaknya, untuk pergi minggu ini. Dia sering melakukan hal seperti ini, tapi kali ini berbeda, Anda bisa melihatnya,' tambah Keys.


Kandidat Pengganti Guardiola

Pelatih kepala Chelsea asal Italia, Enzo Maresca, memberi isyarat di pinggir lapangan selama pertandingan Liga Primer Inggris antara Fulham dan Chelsea di Craven Cottage di London pada tanggal 20 April 2025. (Glyn KIRK/AFP)

Enzo Maresca sudah lama dianggap sebagai calon pengganti Guardiola di Man City. Ia bahkan dilaporkan sempat melakukan pembicaraan dengan manajemen The Citizens sebelum akhirnya dipecat dari Chelsea.

"Ini sama sekali tidak memengaruhi saya karena saya tahu ini 100 persen hanya spekulasi. Saat ini tidak ada waktu untuk hal-hal seperti ini, terlebih lagi saya memiliki kontrak hingga 2029 di sini," kata Maresca, Desember lalu.

Namun, saat ini Maresca sedang menganggur setelah meninggalkan Chelsea awal bulan ini, digantikan oleh Liam Rosenior. Belum jelas apakah ia bisa langsung menangani tim baru, mengingat kemungkinan klausul atau perjanjian pada kontrak keluarannya yang membatasi langkah tersebut.

Sebelum meniti karier kepelatihan di Leicester City dan kemudian Chelsea, Maresca pernah menjadi asisten Guardiola di Man Cit, sehingga dikenal dekat dengan filosofi permainan sang pelatih.


Akui Kekalahan dari MU

Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes (nomor 8), berduel dengan penyerang Manchester City, Erling Haaland (nomor 9), dalam laga di Old Trafford, Manchester, Sabtu (17/1/2026). (Darren Staples / AFP)

Usai kekalahan di Old Trafford, Guardiola tidak menutupi kekecewaannya terhadap performa tim. Ia mengakui bahwa Man City memang layak kalah.

"Mereka tim yang lebih baik. Mereka punya sesuatu yang tidak kami miliki. Saya datang ke sini berkali-kali. Tapi, hari ini kami tidak berada di level yang dibutuhkan untuk menang di laga seperti ini," ujar Guardiola.

"Kami punya energi itu empat hari lalu saat menghadapi Newcastle, tapi tidak hari ini. Ini bukan penampilan buruk. Kami hanya tidak mendapatkan hasil yang diinginkan. Itu terjadi. Ini sepak bola, dan mereka memang lebih baik," tuturnya.

 

Sumber: Express

Berita Terkait