Doa Wayne Rooney: Semoga Gabriel Jesus Tak Dimainkan di Laga Arsenal Vs MU

Legenda Manchester United (MU), Wayne Rooney, punya harapan khusus menjelang big match antara Arsenal kontra Setan Merah di Liga Inggris.

BolaCom | Yus Mei SawitriDiterbitkan 21 Januari 2026, 16:15 WIB
Selebrasi Gabriel Jesus usai mencetak gol untuk Arsenal (c) AP Photo

Bola.com, Jakarta - Legenda Manchester United (MU), Wayne Rooney, punya harapan khusus menjelang big match antara Arsenal kontra Setan Merah di Liga Inggris, Minggu (25/1/2026). Dia berdoa supaya Arsenal tak menurunkan Gabriel Jesus pada pertandingan itu. 

Harapan tersebut disuarakan Rooney setelah melihat keganasan Jesus dua kali membobol gawang Inter Milan pada laga Liga Champions di San Siro, Rabu (21/1/2026) dini hari WIB. Tim London Utara tersebut akhirnya menang 3-1, dengan satu gol lainnya dicetak Victor Gyokeres. 

Advertisement

Dia berharap penyerang “cerdik” itu kembali dicadangkan pada laga melawan Manchester United.

Mikel Arteta mengambil keputusan sulit dengan mencoret Viktor Gyokeres dan memilih Jesus yang baru kembali bugar untuk tampil sebagai starter di San Siro. Keputusan tersebut terbukti menjadi langkah jitu bagi tim tamu.

Penyerang asal Brasil itu mencetak dua gol, sebelum dan sesudah tendangan keras Petar Sucic pada menit ke-18, yang membuat The Gunners unggul tipis saat turun minum menghadapi finalis musim lalu.

Masuk sebagai pemain pengganti, Gyokeres menaklukkan Yan Sommer lewat penyelesaian apik pada menit ke-84 untuk memperlebar keunggulan. Arsenal mampu bertahan hingga akhir laga demi memastikan tempat di fase gugur Liga Champions.

 

 


Jesus Pemain Berbahaya

Pemain Arsenal, Gabriel Jesus, merayakan gol kedua timnya dalam pertandingan Liga Champions melawan Inter Milan, Rabu (21/1/2026). (AP Photo/Luca Bruno)

Wayne Rooney sedikit mengkritik sikap Jesus yang menolak secara terang-terangan menyampaikan ambisinya kepada Arteta dalam wawancara pascalaga tersebut.

Dalam posisi yang sama, mantan kapten Manchester United dan Timnas Inggris itu mengaku akan mengetuk pintu Arteta dan dengan tegas menyampaikan keinginannya untuk menjadi starter melawan Setan Merah.

Ketika ditanya siapa yang paling tidak ingin ia hadapi sebagai pendukung Manchester United di antara Jesus, Gyokeres, dan Havertz, Rooney menjawab tegas.

“Mungkin Gabriel Jesus, terutama dengan bek seperti Harry Maguire dan Lisandro Martinez. Antisipasinya dan gerakan-gerakan kecilnya di dalam kotak penalti, dia pemain yang sangat cerdas," kata Rooney. 

“Kalau saya Gabriel Jesus sekarang, saya akan berkata, ‘Saya ingin jadi starter pada laga Minggu!’”  tegas mantan striker MU tersebut. 

 

 


MU Juga Percaya Diri

Pemain Manchester United, Lisandro Martinez merayakan gol kemenangan timnya ke gawang Fulham pada laga lanjutan Liga Inggris 2024/2025 di Craven Cottage, London, Senin (27/01/2025) dini hari WIB. (AFP/Glyn Kirk)

Penampilan solid Arsenal ini datang hanya lima hari sebelum laga yang diprediksi bakal sengit saat menjamu Setan Merah. Di sisi lain, MU juga tengah penuh kepercayaan diri setelah meraih kemenangan derby yang mengejutkan.

Namun, kemenangan atas Inter juga memunculkan banyak pertanyaan soal pemilihan pemain bagi Arteta, khususnya di lini depan. Kini ada tiga penyerang yang bersaing memperebutkan satu tempat, Kai Havertz, Viktor Gyokeres, dan Gabriel Jesus.

“Ini malam impian. Saya selalu bermimpi menjadi pesepak bola dan saya menonton sejak kecil,” ujar Jesus kepada Amazon Prime selepas laga.

“Saya banyak menonton Serie A, jadi bisa berada di stadion ini dan mencetak gol di sini membuat mata saya berkaca-kaca, karena saya selalu bermimpi berada di sini. Selalu ada alasan di balik setiap kejadian, entah itu hal baik atau hal sulit. Saya belajar itu selama 11 bulan saya menepi dari lapangan,: imbuh dia. 

Sumber: Metro

 

Berita Terkait