Persib Perkenalkan Layvin Kurzawa Besok di GBLA

Layvin Kurzawa akan diperkenalkan sebagai pemain Persib Bandung, besok.

BolaCom | Erwin SnazDiterbitkan 24 Januari 2026, 21:15 WIB
Bek Celtic, Dedryck Boyata berebut bola dengan pemain Paris Saint-Germain, Layvin Kurzawa dalam lanjutan fase grup Liga Champions di Parc des Princes, Kamis (23/11). PSG menunjukkan keperkasaannya dengan melumat Celtic 7-1. (FRANCK FIFE / AFP)

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak masih belum mau membuka keterangan terkait datangnya pemain baru, Layvin Kurzawa untuk menambah kekuatan baru di putaran kedua BRI Super League 2025/2026.

Walaupun manajemen Persib melalui Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar pernah menyatakan bahwa pemain asal Prancis itu sudah tiba di Bandung.

Advertisement

“Mungkin ada satu pemain, tapi jika kamu ingin tahu maka silakan ikuti sosial media Persib, dan anda akan mengetahui itu dalam waktu dekat,” seloroh Bojan Hodak di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (24/1/2026).

Kurzawa akan diperkenalkan sebagai pemain Maung Bandung besok. 


Posisi yang Dibutuhkan

Bojan Hodak, pelatih Persib Bandung di BRI Super League 2025/26. (Dok. ileague.id)

Saat ditanya pemain posisi apa yang dibutuhkan Persib, Bojan Hodak menegaskan butuh pemain yang bisa di beberapa posisi untuk putaran kedua musim ini. Apalagi sudah melepas Wiliam Marcilio dan meminjamkan dua pemainnya, Rezaldi Hehanussa dan Al Hamra Hehanussa ke Persik Kediri.

“Kami kehilangan beberapa pemain dengan status pinjaman jadi kami harus menemukan seseorang untuk menggantikannya. Karena kami harus memainkan banyak pertandingan dan mungkin saja akan ada pemain yang cedera,” kata Bojan Hodak.

Karena itu sambung Bojan, tim besutannya butuh pemain yang bisa bermain di posisi bek kiri atau stoper kiri.

“Untuk posisi bek kiri memang ada Frans Putros tetapi dia bukan pemain kidal, lalu ada Alfeandra Dewangga yang bermain bagus di beberapa laga terakhir. Namun di setiap posisi, saya perlu dua sampai tiga  pemain,” imbuh Bojan.


Diperkenalkan Besok

Disinggung Layvin Kurzawa sudah ketahuan berada di Bandung, lagi-lagi pelatih berpenampilan plontos ini enggan berbicara lebih detail terkait sosok pemain barunya tersebut.

“Mungkin dia suka cuaca di sini dan karena itu dia datang ke sini,” cetus Bojan sambil tersenyum.

“Lihat saja nanti. Mungkin kami perlu seseorang untuk posisi itu. Kami akan berbicara padanya, jadi bagus dia ada di sini. Jadi ikuti saja sosial media Persib,” tambah Bojan sambil mengakhiri.

Kabar yang beredar Layvin Kurzawa rencananya akan diperkenalkan kepada publik sesudah pertandingan Persib vs PSBS Biak di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu (25/1/2026).

Berita Terkait