Sukses


Kompetisi Dihentikan, Hendro Siswanto Siap Jadi Nelayan Lagi

Bola.com, Tuban - Frustrasi. Hal itulah yang kini mulai dirasakan gelandang Arema Cronus, Hendro Siswanto. Masa depannya sebagai pesepak bola dalam tahun ini terancam mandek seiring dengan berhentinya ISL 2015.

Sejak akhir pekan lalu, Hendro dan istrinya memilih pulang kampung ke Tuban, Jawa Timur. Mantan pemain Persela Lamongan itu mengisi aktivitasnya di laut dekat rumah orang tuanya.

"Di belakang rumah kan laut. Saya bantu-bantu nelayan yang juga tetangga. Bapak saya juga masih jadi nelayan," ungkapnya.

Sebelum jadi pesepak bola, Hendro sering melaut. Namun beberapa hari ini, mantan penggawa tim nasional itu hanya membantu mengumpulkan hasil tangkapan nelayan di pantai. Mulai ikan sampai kepiting diangkutnya dalam keranjang.

"Sementara ini bantu angkat-angkat saja. Tapi kalau kompetisi jadi berhenti setahun ke depan, ya saya sudah siap jadi nelayan lagi," imbuhnya.

Hendro cukup terpukul dengan berhentinya kompetisi karena sumber penghasilannya juga hanya dari sepak bola. Tidak ada kompetisi tentu juga tidak ada gaji lagi lantaran manajemen Singo Edan tidak mendapatkan pemasukan. Padahal sejak menikah tahun lalu, gelandang berusia 25 tahun itu membutuhkan biaya hidup lebih banyak.

"Bila sekarang masih bujang mungkin tidak masalah. Sekarang saya menanggung biaya orang banyak. Semoga saja ke depan ada kabar bagus tentang kompetisi. Amin," harap Hendro.

Baca Juga :

[[WAWANCARA]: Oswaldo Lessa: Persipura Sudah Seperti Keluarga](2226403 "")

Timnas U-23 Latihan di Bandung untuk Adaptasi

Di India, Persipura Tetap Bidik Tiga Poin

 

Video Populer

Foto Populer