Sukses


Laga Futsal Amal di Tulehu buat Alfin Tuasalamony

Bola.com, Tulehu - Cedera panjang yang diderita Alfin Tuasalamony akhibat ditabrak mobil membuat sejumlah pesepak bola asal Tulehu ikut prihatin. Bentuk kepedulian ditunjukkan dengan menggelar laga futsal amal di kampung halaman pada Selasa (21/7/2015) malam.

Laga amat bertajuk Spirit for Alfin dihelar di HKFC Futsal Tantui, menghadirkan tiga tim futsal asal Maluku: Pra-PONĀ  Maluku, Misa All-star, dan Tulehu All-Star. Dua pesepak bola profesional asal Tulehu, Rizky Pellu (Mitra Kukar) dan Hasim Kipuw (Arema Cronus) tampil di pertandingan selebrasi ini.

Selain keduanya, sosok Vennard Hutabarat (mantan kapten Timnas Futsal Indonesia), Khairul Ohorella (pilar Timnas Futsal Indonesia dan IPC Pelindo), dan pesepak bola naturalisasi Diego Michiels (Mitra Kukar), serta Jajang Mulyana (Mitra Kukar) juga berfutsal-ria untuk penggalangan dana bagi Alfin Tuasalamony.

Lewat sebuah laga amal di Maluku pesepak bola dan pefutsal Tanah Air memberi dukungan moral  ke Alfin Tuasalamony yang tengah berjuang sembuh dari cederanya.

Vernard mengaku amat antusias mengikuti kegiatan amal bagi Alfin, bintang muda potensial Indonesia, yang kini terancam gantung sepatu karena kekurangan biaya saat menjalani pengobatan. "Apa yang dialami Alfin menjadi pembelajaran buat pemain lain. Mengenaskan seorang pemain andalan Timnas Indonesia U-23 nasibnya terkatung-katung. Klubnya, Persija Jakarta, semestinya memberi perhatian," ujar Vennard.

Vernnard yang juga pernah memperkuat Persija Jakarta mengimbau kepada pemain agar lebih jeli mencantumkan tanggungan asuransi di dalam draf kontrak yang ditandatangani.

Rasa keprihatinan juga ditunjukkan Jajang Mulyana. "Alfin salah satu pemain berbakat yang dimiliki Indonesia. Ia aset untuk masa depan Timnas Indonesia. Sayangnya tidak ada kepedulian dari PSSI dan Kemenpora. Keduanya sibuk berkonflik dibanding memberi perhatian ke bintang muda Indonesia," ujar striker yang pernah menimba ilmu di Brasil itu.

Imran Nahumarury, pesepak bola asal Tulehu yang kini telah pensiun, menyebut akan ada aksi solidaritas lanjutan untuk membantu Alfin pulih dari cedera patah kaki kiri. "Pesepak bola Tulehu dan Maluku satu hati untuk membantu saudara sekampung. Kami berharap Alfin bisa kembali berlaga di lapangan. Ia salah satu pemain yang mengharumkan Maluku di pentas sepak bola nasional," ucapnya.

Baca Juga:

Soal Alfin Tuasalamony, Ismed Sofyan Sayangkan Sikap Persija

Siapa Mau Bantu Pengobatan Bintang Persija, Alfin Tuasalamony?

Karier Sepak Bola Alfin Tuasalamony di Persimpangan (1)

Alfin Tuasalamony Kapten Timnas Indonesia U-23 Berjuang Sembuh dari Cedera

COVER STORY : Karier Sepak Bola Alfin Tuasalamony di Persimpangan

Video Populer

Foto Populer