Sukses


Tunggu Visa, Adam Alis Berangkat ke Bahrain Usai Lebaran Haji

Bola.com, Jakarta - Mantan pemain Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2015, Adam Alis Setyano sedang menunggu keluarnya visa sebelum terbang ke Bahrain dan bergabung dengan klub Premier League (kompetisi kasta tertinggi) Bahrain, East Riffa FC. Jika rampung, pemain berumur 21 tahun tersebut akan terbang ke Bahrain usai Hari Raya Idul Adha.

"Tinggal menunggu visa yang rampung. Kalau selesai, kemungkinan saya akan berangkat pada hari Sabtu atau Minggu pekan ini, usai lebaran haji," kata Adam kepada Bola.com, di Kantor Munial Sport Group, Jakarta, Senin (21/9/2015).

Hal yang senada diungkapkan oleh Muly Munial, pemilik agen Munial Sport Group di mana Adam Alis bernaung. Muly mengungkapkan, mantan pemain Persija Jakarta tersebut kemungkinan akan berangkat pada minggu terakhir bulan September ini, setelah visa sang pemain rampung dibuat.

"Mudah-mudahan usai visa rampung, Adam akan berangkat pada hari Sabtu. Semuanya sedang kami urus agar tepat waktu," ungkap pria yang juga agen sejumlah pemain beken nasional.

Seperti diungkapkan Muly menerima kontrak berdurasi satu tahun (satu musim) dengan East Riffa FC. Meski begitu, Muly mengharapkan Adam Alis setidaknya bisa berkiprah di Bahrain selama dua tahun. "Biar saat pulang nanti dia jauh lebih matang. Doakan saat itu timnas sudah bisa bermain lagi dan Adam bisa memberi kontribusi ke timnas lebih baik lagi," ucapnya.

Adam tak berkeberatan dengan kontrak satu tahun itu. Menurutnya hal itu pas karena ia juga akan menjajaki terlebih dulu atmosfer sepak bola Bahrain. "Tapi, pastinya saya ingin lebih lama berkiprah di sana," kata mantan pemain Martapura FC itu.

Adam Alis menjadi pemain muda kedua yang akan berkiprah di Bahrain. Sebelum Adam, satu pemain lainnya yang sudah terlebih dahulu berkarier di sana, yakni Ryuji Utomo Prabowo, yang kini bergabung dengan klub Divisi Dua Liga Bahrain, Al-Najma.

Baca Juga :

Ryuji Utomo, Cucu Profesor yang Berpetualang ke Bahrain

Wawancara Adam Alis: Mundur dari Persija demi Hari Tua

Adam Alis Resmi Susul Ryuji Utomo Bermain di Bahrain

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer