Sukses


Eks Pelatih Sriwijaya FC Dampingi Iwan Setiawan di Borneo FC

Bola.com, Samarinda - Pusamania Borneo FC melakukan perombakan tim menjelang tampil di Piala Jenderal Sudirman 14 November 2015-24 Januari 2016.

Di jajaran pemain, striker asing Osas Saha diplot menggantikan posisi Boaz Solossa yang diminta balik ke Persipura karena Tim Mutiara Hitam dikabarkan juga akan tampil di turnamen yang sama.

Yang menarik justru keputusan manajemen yang mendatangkan Kas Hartadi untuk mendampingi Iwan Setiawan yang berstatus pelatih kepala, di ajang berhadiah total Rp 5 miliar ini. Apa alasan Borneo FC merekrut mantan nahkoda Sriwijaya FC ini?

"Coach Iwan yang mengusulkan agar Kashartadi jadi asisten pelatih Borneo FC setelah Jairo Matos mundur. Selama ini Iwan Setiawan dekat dengan Kas Hartadi. Apalagi rapor dia selama memegang Sriwijaya FC sangat bagus. Kami berharap duet Iwan dan Kas Hartadi membuat strategi dan permainan kami lebih menggigit dibanding di Piala Presiden lalu," ungkap Nabil Husein Said Amin, Presiden Borneo FC.

 

Soal Jairo Matos, Nabil Husein kurang paham ke mana dia akan melanjutkan kariernya. "Kabarnya dia akan melatih Persipasi Bandung Raya. Tapi, saya tidak konfirmasi langsung. Semoga dia bisa berprestasi di tempat barunya," ucap Nabil Husein.

Kas Hartadi, lanjut Nabil Husein, akan bergabung dengan tim pelatih dan para pemain mulai Minggu (1/11/2015) saat Borneo FC menggelar pemusatan latihan perdana di Makasar.

"Kami sudah membuat program mulai awal November, semua pemain harus sudah berkumpul untuk latihan bersama, termasuk asisten pelatih Kas Hartadi. Kami pilih Makasar karena kebetulan banyak pemain Borneo FC tampil di Habibie Cup. Demi efesiensi, akhirnya klub yang menyesuaikan dengan pemain. Jujur saja, kami butuh mereka, tapi satu sisi pemain juga perlu penghasilan dengan tampil di Habibie Cup itu," jelas Nabil Husein.

Video Populer

Foto Populer