Sukses


Espanyol B Puji Semangat Evan Dimas Jalani Program Latihan

Bola.com, Barcelona - Keinginan Evan Dimas Darmono untuk langsung menjalani program latihan bersama skuat Espanyol B akhirnya terwujud. Sesuai dengan pernyataan Marketing Department RCD Espanyol, Peter Kuranda, kepada bola.com, pada 4 Februari lalu, gelandang asal Surabaya ini sudah mulai berlatih bersama di bawah arahan langsung arsitek Espanyol B, Lluis Planaguma, sejak Selasa (9/2/2016).

"Evan Dimas sudah mulai bergabung dengan tim," ujar Peter Kuranda yang dihubungi bola.com dari Austria.

Menurut Kuranda, tidak ada kendala yang dihadapi Evan Dimas. Sejauh ini, lanjut pria berkacamata itu, Evan terlihat sangat antusias dalam menjalan program latihan bersama rekan satu timnya di Espanyol.

"Mengenai bagaimana Evan menjalankan latihan, bisa saya pastikan kalau Evan tidak ada kendala. Kalau ada kendala, pasti ada yang memberikan laporan ke saya. Saat ini, tidak ada laporan sama sekali. Jadi, saya anggap dia baik-baik saja," ujar pria yang pernah menetap di Wina, Austria.

bola.com menerima kiriman sejumlah foto saat mantan kapten Timnas Indonesia U-19 era Indra Sjafri ini tengah menjalani latihan di Ciutat Esportiva Dani Jarque, markas Espanyol B. Dalam foto yang diterima Event Organizer Up2You Sport Marketing tersebut, Evan Dimas tengah menjalani latihan ringan bersama rekan-rekannya di lapangan yang memiliki kapasitas 6000 penonton tersebut.

Selain menjalani latihan ringan di lapangan, pemain berusia 20 tahun ini juga diharuskan meningkatkan kekuatan fisik tubuhnya dengan berlatih beban di gym. Hal ini sejalan dengan keinginan tim pelatih Espanyol B yang menginginkan fisik tubuh Evan semakin kuat.

Menurut Roger Hill, perwakilan dari Up2You Sport Marketing, program latihan 4 bulan yang akan dijalani Evan Dimas akan berujung pada peningkatan fisik dan taktik permainan. Roger optimistis, Evan akan merasakan perubahan yang jauh lebih baik dari sebelumnya.

"Ini memang program pengembangan. Sudah pasti Evan akan mengalami perkembangan yang lebih baik. Asalkan dijalani semua program dengan baik dan benar, tidak ada yang tidak mungkin bagi Evan," kata Roger.

Video Populer

Foto Populer