Sukses


PSM Datangkan Pemain Asing Baru, Ini Komentar Luciano Leandro

Bola.com, Makassar - Pelatih PSM Makassar, Luciano Leandro mengaku tidak mempermasalahkan rencana manajemen mendatangkan pemain asing anyar untuk menjalani seleksi di tim Juku Eja.

"Saya mengerti situasi dan kondisi yang dihadapi manajemen. Saya juga bicara dengan tiga pemain asing yang ada saat ini terkait hal itu," ujar Luciano kepada bola.com, Senin (22/2/2016) malam.

Menurut Luciano, tiga pemain bawaannya dari Brasil, Jean Philipe Dutra, Alex Souza dan Carlos Eduardo harus kerja keras untuk memikat hati suporter dan manajemen.

"Sebagai pelatih saya harus adil menilai kemampuan pemain yang menjalani seleksi. Khususnya pemain asing," katanya.

Rencananya, manejemen akan mendatangkan trio Afrika, Mamadou Samassa, Tenema N'diaye (Mali) dan Boman Aime (Pantai Gading). Mereka akan diturunkan saat PSM berujicoba dengan klub Liga Nusantara, Persiban Bantaeng di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Rabu (24/2/2016).

"Kami sudah mempersilakan mereka datang ke Makassar," ungkap Sumirlan, Direktur PSM.

Tidak hanya ketiga pemain Afrika, manajemen juga memberi kesempatan kepada striker asal Brasil, Patrick Roberto Daniel da Silva untuk mengadu nasib di Makassar. Berdasarkan rekam jejaknya, Patrick terakhir membela klub liga super Vietnam, Than Hoa pada musim 2015.

Selain nama-nama di atas, belakangan nama striker PSM di ISL 2015, Nemanja Vucicevic kian ramai dibicarakan kalangan suporter. Mantan striker TSV 1860 Muenchen dan Tokyo FC ini dinilai masih sangat layak untuk berkostum Juku Eja.

"Nemanja dan juga Boman akan membuat PSM lebih kuat," ungkap Erwinsyah, ketua komunitas VIP Selatan.

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer