Sukses


Mudik Lebaran ala Gelandang Andalan Bhayangkara SU

Bola.com, Surabaya - Lebaran tahun ini terasa lebih berkesan bagiĀ Muhammad Hargianto. Eks pilar Timnas U-19 era Indra Sjafri ini mengaku sangat menikmati suasana hari raya Idul Fitri, karena seluruh kerabatnya kumpul di rumahnya, di Kota Tangerang.

Tahun ini memang giliran keluarga Hargianto yang ketempatan acara lebaran. Jadi semua saudara dari ayah maupun sebagian dari ibunya merapat ke rumah orang tua Hargianto.

"Ramai banget karena semua datang ke rumah. Jadi suasananya lebih kental," cerita gelandang bertahan Bhayangkara Surabaya United tersebut ke Bola.com pada Minggu (10/7/2016).

Meski selama seminggu lebih libur lebaran tak bepergian kemana-mana, bagi Hargianto, kebahagiaan yang ia rasakan sangat kuat. "Bisa menghabiskan waktu bersama mereka senangnya lebih dari wisata di tempat yang indah," ujar Hargianto.

Bercengkrama dengan saudara yang lama tak bertemu membuatnya tak ingin meninggalkan rumah selama hari raya. Maklum, selama sepekan penuh selalu ada saja sanak saudaranya yang datang ke rumah.

Hargianto pun bisa melepas kangen yang ia rasakan karena lama tak berjumpa. Kesempatan ini memang langka bagi Hargianto. Sebab, di hari normal ia sulit bersua dengan semua kerabatnya lantaran sama-sama memiliki kesibukan yang tidak bisa mereka tinggalkan.

Selama setahun terakhir hehari-hari Hargianto berada di Surabaya bersama Bhayangkara Surabaya United. Momen bisa bercengkarama dengan kedua orang tua atau saudara bisa dibilanh jadi momen langka.

"Yang paling kangen sama adik yang paling kecil. Maklum, dia dekat banget sama aku. Jadi kalo udah di rumah, inginnya sama dia terus," kata Hargianto yang notabene jebolan Diklat Ragunan tersebut.

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer