Sukses


Persib Patahkan Catatan Istimewa Wiljan Pluim

Bola.com, Jakarta - Catatan apik Wiljan Pluim terhenti setelah PSM Makassar takluk 1-2 dari Persib Bandung pada pekan ke-12 Liga 1 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Rabu (5/7/2017). Sebelumnya, Tim Juku Eja selalu menang jika Pluim mencetak gol.

Statistik impresif itu berawal pada putaran kedua Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooreddo saat PSM dijamu Barito Putera, Oktober 2016. Saat itu gelandang dengan postur 192 cm asal Belanda itu berstatus pemain baru setelah direkrut pelatih Robert Alberts.

Pluim, yang diplot sebagai gelandang serang, menggandakan keunggulan PSM setelah M. Rahmat membuka skor pada menit ke-18 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin. Dua gol yang dijaringkan Rahmat dan Pluim hanya mampu dibalas satu gol oleh mantan striker Barito, Luis Junior. PSM pun menang 2-1 atas Barito.

Catatan itu berlanjut saat Pluim mencetak tiga gol lainnya ke gawang lawan pada putaran kedua TSC 2016. Ia menjaringkan masing-masing satu gol sekaligus membawa PSM mengalahkan PS TNI (4-0), Madura United (1-0), dan Persegres Gresik United (3-1).

Memasuki musim baru di Liga 1 2017, Pluim langsung membuka rekening golnya ke gawang Persela Lamongan pada pekan pertama Liga 1 2017 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, 16 April. Pemain yang dibesarkan klub asal Belanda, Vitesse Arnhem, ini menyumbangkan satu gol dalam laga yang berakhir dengan skor 3-1.

Tuah Pluim muncul kembali ketika PSM mengalahkan Persija dengan skor 1-0, 30 April. Pemain berusia 28 tahun mencetak gol semata wayang sekaligus mengamankan tiga poin bagi PSM di kandang sendiri.

Nama Pluim juga kembali masuk daftar pencetak gol saat PSM menang telak 5-1 atas juara ISC 2016, Persipura Jayapura, di Stadion Andi Mattalatta, 3 Juni. Ia menyumbang satu gol dalam laga yang masuk kategori kemenangan terbesar di Liga 1 2017.

Namun, catatan istimewa pemain yang sudah mencetak empat gol buat PSM di Liga 1 itu akhirnya terhenti di kandang Persib. Mantan pemain klub Vietnam, Bicamex Binh Duong, itu tidak mampu menghindarkan Juku Eja dari kekalahan ketiga musim ini.

Tembakan jarak jauh Pluim pada menit ke-72 yang tidak mampu diantisipasi kiper Persib, I Made Wirawan, tidak cukup untuk membawa timnya meraih tiga poin. Kabar baiknya, kekalahan ini tidak memengaruhi posisi PSM di puncak klasemen sementara Liga 1 2017.

 

2 dari 2 halaman

Hasil Pertandingan PSM saat Pluim Cetak Gol

Hasil Pertandingan PSM saat Pluim Cetak Gol

ISC 2016

Barito Putera 1-2 PSM

M. Rahmat, Wiljan Pluim

PSM 4-0 PS TNI

Titus Bonai (2), Wiljan Pluim, Ferdinand Sinaga

PSM 1-0 Madura United

Wiljan Pluim

Persegres 1-3 PSM

Rizky Pellu, Wiljan Pluim, Luiz Ricardo

Liga 1

PSM 3-1 Persela

Reinaldo Elias, Wiljan Pluim, M. Rachmat

PSM 1-0 Persija

Wiljan Pluim

PSM 5-1 Persipura

Reinaldo Costa (2), Marc Klok (2), Wiljan Pluim

Persib 2-1 PSM

Wiljan Pluim

 

Video Populer

Foto Populer