Sukses


Timnas Indonesia U-19 Gulung PSP Padang 4-0

Bola.com, Padang - Timnas Indonesia U-19 menang 4-0 dalam laga uji coba melawan PSP Padang, Sabtu (29/7/2017) di Stadion H. Agus Salim, Padang. Empat gol skuat besutan Indra Sjafri dicetak Egy Maulana, M. Rafly, M. Iqbal, dan Aulia Hidayat.

Tekanan hingga ke sepertiga lapangan Timnas U-19 dilakukan tim asuhan Joni Efendi. Hanya, setelah itu fisik tuan rumah sedikit kedodoran membuat Egi Maulana Fikri dkk, dominan dalam permainan hingga mampu menceploskan empat gol ke gawang PSP Padang.

Duel kedua tim berjalan alot pada babak pertama. Meski ada beberapa peluang diciptakan Witan Sulaeman dkk., Timnas Indonesia U-19 belum mampu meruntuhkan gawang PSP Padang. Hingga babak pertama berakhir, kedudukan masih 0-0.

Permainan satu dua dan mengandalkan lebar lapangan dimanfaatkan anak asuhan Indra Sjafri dalam mengancam lini belakang PSP Padang. Sementara tuan rumah lebih banyak menunggu dan melakukan serangan balik.

Pada babak pertama, sederet peluang dilesatkan pemain timnas. Hanya, kuartet lini belakang PSP yang dikawal Eko Pujianto, Galih Avi Prasetya, Arif Satria, dan Burhanudin Ohorela mampu menepis setiap ancaman.

Sementara bagi tuan rumah, dari sisi peluang sedikitnya ada tiga kesempatan mampu mengancam sektor belakang Garuda Muda namun belum mampu menembus jala gawang M. Riyandi.

Timnas Indonesia U-19 akhirnya memecahkan kebuntuan pada menit 55 lewat tandukan Egy Maulana Fikry. Pada pertengahan babak kedua, Timnas U-19 semakin panas. 

Dua gol diciptakan M. Rafli dan M. Iqbal pada menit 70 dan 71. Unggul 3-0, Aulia Hidayat menutup uji coba tersebut dengan gol pada menit 80.

Susunan pemain:

PSP Padang: Putra Sahibul Rasyad; Eko Pujianto, Galih Puji Yanto, Galih Avi Prasetya, Arif Satria, Burhanudin Yusuf Ohorela; Anggia Tofano, Bayu Resman, Yopi Rizal Yunanto, Agnef Syafantri; Yohandes Saputra, Syahrul Akmal.

Timnas Indonesia U-19: M. Riyandi, M. Rifadh Marasabessy, Nurhidayat Haris, Kadek Raditya, Firza Andika; M. Lutfi Kamal Baharsya, Witan Sulaiman, M. Iqbal, Feby Eka Putra; Egi Mualana Fikri, Hanus Saghara Putra.

 

 

Video Populer

Foto Populer